Krisdayanti Tak Hadir dalam Prosesi Siraman Aurel Besok, Ashanty : Hanya Pas Siraman Doang

Kamis, 18 Maret 2021 - 08:42 WIB
loading...
Krisdayanti Tak Hadir...
Krisdayanti. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Aurel Hermansyah akan resmi melepas status lajangnya pada Sabtu, 3 April 2021 mendatang. Putri sulung Anang Hermansyah dan Krisdayanti tersebut, diketahui akan dipinang oleh sulung dari keluarga Gen Halilintar, yakni Atta Halilintar .

Sebelum akad nikahnya digelar, Aurel diketahui akan menjalani berbagai prosesi adat termasuk siraman dan pengajian. Bahkan acara siraman pernikahan Aurel dan Atta diketahui bakal digelar besok, Jumat, 19 Maret 2021.

Sayangnya, dalam acara tersebut ibu kandung dari Aurel dikabarkan berhalangan hadir. Hal tersebut bahkan telah disampaikan langsung oleh Aurel dan Ashanty, dalam unggahan video terbaru mereka di akun Youtube The Hermansyah A6.

Baca Juga : Aurel Hermansyah Langsung Akrab saat Dikenalin dengan Kakek dan Nenek Atta Halilintar

Dalam video tersebut, Ashanty sempat menanyakan siapa sajakah tujuh orang terpilih yang akan melakukan siraman terhadap Aurel. Dalam kesempatan itu, Aurel menyebut bahwa Krisdayanti berhalangan hadir di acara tersebut.

"Prosesi adat Jawa kan ada siraman gitu, nanti harus pakai kebaya. Terus kak, diharuskan ada tujuh orangtua yang kamu anggap orangtua, atau yang dituakan, yang pernikahannya juga bagus, jadi teladan buat nyiram kamu," kata Ashanty.

"Tapi kalau orangtua nggak apa-apa, itu kan harus (siram anaknya dalam prosesi siraman). Tapi kalau orang lain, saudara, atau siapa itu yang dipilih yang pernikahannya bagus," sambungnya lagi.

Baca Juga : Jelang Nikahi Aurel, Atta Halilintar Dapat Hadiah Karpet Seharga Rp10 M

Setelah mendengar penjelasan Ashanty, Aurel terlihat langsung menentukan siapa saja nama-nama prang yang akan menyiram dirinya dalam prosesi tersebut. Termasuk ketidakhadiran Krisdayanti dalam acara itu.

"Kan bunda, pipi, terus kan mimi nggak bisa datang," kata Aurel Hermansyah.

"Kemarin aku sudah kasih tahu, cuma katanya yang siraman doang nggak bisa (datang)," beber Ashanty.
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1816 seconds (0.1#10.140)