Selain Meresahkan, Sujud Freestyle Sangat Membahayakan Kesehatan

Jum'at, 23 April 2021 - 17:39 WIB
loading...
Selain Meresahkan, Sujud...
Kelakuan seperti ini sangat membahayakan dan tidak boleh ditiru.
A A A
JAKARTA - Belakangan ini media sosial ramai membicarakan terkait video anak-anak yang melakukan sujud freestyle saat sedang salat. Kelakuan seperti ini sangat membahayakan dan tidak boleh ditiru.

Baca juga: Zaskia Adya Mecca Sebut Tak Etis Bangunkan Orang Sahur Pakai Toa

Jadi, ketika gerakan sujud , anak-anak mengangkat kakinya hingga tinggi, dan tangan sebagai penopangnya. Gaya mirip handstand ini dulu cukup sering dilihat pada saat breakdance populer.

Tidak bisa dipastikan apakah video-video sujud seperti itu direkam sudah lama atau tidak. Tetapi yang pasti video tersebut viral di media sosial dan menuai banyak kritik dari warganet.

Bagaimana tidak, gerakan seperti itu tidak patut dilakukan karena dinilai ibadah dijadikan bahan bercandaan. Tren ini juga membahayakan dan memicu risiko patah tulang leher fatal.

Di sisi lain, ada yang menyebut bahwa gerakan sujud freestyle terinspirasi dari salah satu emoji di game Free Fire, yang juga melakukan gerakan serupa.

Baca juga: Aktivitas Fisik Tetap Dianjurkan Selama Berpuasa

Anak-anak ini hanya meniru apa yang dilihatnya, walaupun dilakukan pada saat momen yang salah. Peran orang tua untuk mengedukasi menjadi lebih penting untuk menangani masalah ini.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1783 seconds (0.1#10.140)