Dikabarkan Kembali Rujuk dengan Gading, Gisel: Option Itu Tetap Terbuka

Selasa, 25 Mei 2021 - 16:44 WIB
loading...
Dikabarkan Kembali Rujuk...
Gading dan Gisel bersama buah hati mereka, Gempita. Foto/Instagram Gading Marten
A A A
JAKARTA - Gading Marten terpergok menyambangi rumah mantan istrinya, Gisella Anastasia . Hal itu diketahui dari mobil Gading yang terparkir dari pagi hingga petang di kediaman Gisel. Melihat nyaris seharian Gading "main" di rumah Gisel, muncul spekulasi kalau pasangan tersebut akan rujuk.

Gisel sendiri tak mau menutup kemungkinan ke arah itu. Perihal jodoh, penyanyi alumnus Indonesian Idol ini menyatakan hanya bisa mengikuti alur yang diberikan Tuhan kepadanya.



"Kalau ngomongin balikan lagi (sama Gading), nggak ada yang pernah bisa tahu, nggak pernah mau mendahului Tuhan. Kita sendiri yang menjalani, semua option aku tetap buka. Selebihnya serahkan kepada Tuhan," ungkap Gisel kepada wartawan di sela-sela wajib lapor di Polda Metro Jaya, kemarin (24/5).

Sejak tersandung kasus video syur, Gisel agaknya mulai mengalami perubahan dalam hidup. Ibu satu anak itu lebih banyak berserah diri pada Tuhan atas apapun yang terjadi dalam kehidupannya, termasuk untuk rujuk kembali dengan Gading Marten.

"Nanti jodohnya sama siapa, gimana, Tuhan nyuruh aku maju, Tuhan minta aku balik, gimana, terserah. Yang penting kita melakukan yang terbaik," kata Gisel.

Sementara itu di tempat terpisah, ayah Gading, Roy Marten, menyatakan tak mau banyak berkomentar terkait kembali rujuknya sang anak dengan Gisel.

"Saya nggak ada komentar mengenai hal ini. Sekali lagi saya tegaskan itu merupakan hidupnya Gading, biarkan Gading yang memutuskan mengenai hidupnya," kata Roy, dikutip dari kanal YouTube Starpro, Selasa (25/5).



Sejak awal banyak pihak memang menyayangkan perpisahan Gading dan Gisel. Sebab, keduanya selalu tampak serasi dan tak pernah menunjukkan celah atau konflik rumah tangga. Selain itu, publik juga mengkhawatirkan tumbuh kembang Gempita saat mereka memutuskan berpisah.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hadiah Imlek, Gisel...
Hadiah Imlek, Gisel Pilih Hao Yun Hampers yang Berarti Keberuntungan
2 Kata Tegas Gading...
2 Kata Tegas Gading Marten soal Keseriusan Hubungan dengan Medina Dina
Gisella Anastasia Kenang...
Gisella Anastasia Kenang Perjalanan Karier di Indonesian Idol: Kangen Banget
Profil dan Biodata Medina...
Profil dan Biodata Medina Dina, Benarkah Jadi Pacar Gading Marten?
Gading Marten Mulai...
Gading Marten Mulai Terang-terangan Ungkap Kisah Asmara, Serius dengan Medina Dina?
Disebut Pernah Dikirimi...
Disebut Pernah Dikirimi Chat Genit oleh Vadel Badjideh, Gisella Anastasia: Kenal Saja Tidak
Gula Lontar vs Gula...
Gula Lontar vs Gula Biasa: Mana yang Lebih Baik untuk Berat Badan Ideal?
Gading Marten Bangga...
Gading Marten Bangga Rizky Juniansyah dan Veddriq Leonardo Raih Emas di Olimpiade Paris 2024: Pahlawan
Kronologi Anak Roy Marten...
Kronologi Anak Roy Marten Ditipu Ratusan Juta, Gegara Investasi Bodong Properti di Bali
Rekomendasi
Tersangka Pembakar Mobil...
Tersangka Pembakar Mobil Polisi di Depok Bertambah Jadi 5 Orang
Mahfud MD Ungkap Rakyat...
Mahfud MD Ungkap Rakyat Dukung Kejagung Bongkar Mafia Peradilan
Pengusaha China Ejek...
Pengusaha China Ejek Tarif Trump: Barang Mewah di AS Dibuat dengan Cost Murah
Berita Terkini
5 Gejala Batu Ginjal...
5 Gejala Batu Ginjal yang Terlihat saat Buang Air Kecil
31 menit yang lalu
Jenazah Ricky Siahaan...
Jenazah Ricky Siahaan Diautopsi di Jepang, Diperkirakan Tiba Hari Jumat
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 117: Misi Mulia Lingga & Perkembangan Kandungan Arini
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 214: Tantangan Biru Jelang Pelantikannya Jadi CEO
2 jam yang lalu
Dian Sastro Ajak Perempuan...
Dian Sastro Ajak Perempuan Indonesia Terus Berdaya dan Berkarya di Hari Kartini
2 jam yang lalu
5 Rekomendasi Sleeper...
5 Rekomendasi Sleeper Bus Jakarta - Bali untuk Perjalanan Nyaman dan Praktis
2 jam yang lalu
Infografis
Donald Trump Kembali...
Donald Trump Kembali Memperpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved