Banyak Makan di Hari Raya, Yuk Netralkan dengan Kacang Ijo

Minggu, 24 Mei 2020 - 06:10 WIB
loading...
Banyak Makan di Hari...
Air kacang hijau membantu tubuh melakukan proses pembuangan racun dan detoksifikasi alami. Foto : Okezone/Doc
A A A
MAKASSAR - Yeay Lebaran tiba, pasti banyak makanan khas lebaran dihidangkan di rumah kalian. Saatnya makan besar dan bergembira bersama keluarga.

Momen lebaran memang identik dengan makan-makan, ada ketupat, opor ayam, serta banyak lagi hidangan penggugah selera lainnya. Tapi jangan berlebihan yah, sebab apapun yang berlebihan bisa menjadi racun dalam tubuhmu yang akhirnya merusak kesehatan.

Baca : Penyuka Kulit Ayam Mana Suaranya? Ternyata Makanan Ini Menyehatkan Loh

Ada tips menarik nih, agar tubuhmu kembali bersih dari racun dari berbagai makanan yang masuk di tubuh, yaitu rutin mengonsumsi air kacang hijau. Air kacang hijau membantu tubuh melakukan proses pembuangan racun dan detoksifikasi alami.

Tak hanya itu, kandungan serat pada kacang hijau juga bisa membuat buang air besar tetap lancar sehingga usus usus pun selalu dalam keadaan bersih. Dengan tubuh yang bersih dari berbagai racun dan kotoran, maka tubuhmu akan lebih sehat terbebas dari berbagai penyakit berbahaya.

Baca Juga : Insomnia? Tekan 6 Titik Ini Maka Kamu Tertidur dalam 2 Menit
(sri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0991 seconds (0.1#10.140)