Tips Memilih Parfum Sesuai Karakter, Begini Caranya!

Sabtu, 05 Juni 2021 - 14:00 WIB
loading...
Tips Memilih Parfum...
Tips Memilih Parfum Sesuai Karakter, Ini Caranya! Foto/dok resmi.
A A A
JAKARTA - Selain membuat tubuh jadi wangi, parfum juga bisa mewakili karakter seseorang. Untuk memilih parfum yang tepat, perlu mengenali karakter diri dan juga dapat disesuaikan dengan suasana atau situasi yang sedang dialami.

Research and Development Evangeline, Agus Sucipto, menjelaskan, aroma parfum dibedakan menjadi tujuh jenis dan masing-masing menggambarkan karakter tertentu.

“Pemilihan jenis aroma sangat dipengaruhi karakter dan mood seseorang,” ujar Agus saat konferensi pers virtual, Kamis (3/6).

Lebih lanjut, Agus menerangkan, aroma dibedakan menjadi tujuh jenis dan masing-masing menggambarkan karakter tertentu. Adapun jenis aroma yang pertama adalah floral, yang merupakan jenis aroma paling populer dan disukai di dunia.


“Aroma ini terinspirasi dari jenis wewangian bunga dan menggambarkan karakter feminin dan romantis," ungkap Agus.

Kedua adalah fruity. Sesuai dengan namanya, buah-buahan merupakan inti dari jenis aroma ini, tetapi saat ini aroma citrusy. "Penggemar aroma ini menggambarkan karakter yang optimis dan periang,” jelasnya.

Menurut Agus, aroma ketiga adalah woody yang merupakan aroma kayu dan menjadi unsur utama dari jenis wewangian adalah cedarwood, cendana, sandalwood, violet, dan lainnya. Karakter ini menggambarkan karakter seseorang yang simpatik.

Aroma keempat adalah green. Unsur utama dari jenis wewangian ini adalah aroma dedaunan dan pepohonan seperti patchouli, oakmiss, dan abdanum. Aroma ini menggambarkan karakter yang tenang. Sedangkan aroma kelima adalah gourmand, terinspirasi dari aroma-aroma makanan, seperti aroma coklat, vanila, kopi dan bahkan cookies.


Aroma ini menggambarkan karakter yang memiliki jiwa petualang dan imajinatif. Sementara itu, lanjut Agus, aroma keenam adalah musk yang menggambarkan karakter sensual namun manis. Hal ini karena aroma tersebut merupakan aroma yang kompleks.

Terakhir, aroma citrusy. Aroma tersebut terpisah dari aroma fruity terdiri dari bergamot, jeruk, grapefruit, dan lemon aroma. “Aroma ini menggambarkan karakter dinamis dan aktif,” ujar Agus.

Menurut Agus, untuk memilih parfum yang tepat, perlu mengenali karakter diri dan juga dapat disesuaikan dengan suasana atau situasi yang sedang dialami. “Namun, kebanyakan di Indonesia banyak yang menyukai aroma floral dan fruity,” papar Agus.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Brand Gaya Hidup Ini...
Brand Gaya Hidup Ini Luncurkan Kampanye 50 Tahun Made for You Since 1975
Gandeng HighEnd, Natswear...
Gandeng HighEnd, Natswear Hadirkan Koleksi Lebaran Khas Timur Tengah
Kilau Wastra, Althafunissa...
Kilau Wastra, Althafunissa Perkenalkan Koleksi Eksklusif di IN2MF 2024
Tenun Troso Jepara:...
Tenun Troso Jepara: Keunikan Tradisi yang Kini Mendunia
Anak Syahrini Kenakan...
Anak Syahrini Kenakan Kaus Kaki Seharga UMR, Netizen: Biaya Hidup Gue
Gaya Busana Mewah Meghan...
Gaya Busana Mewah Meghan Markle di Acara Masak Netflix, Kenakan Busana Puluhan Juta
Christy Ng Ekspansi...
Christy Ng Ekspansi ke Indonesia, Buka Gerai Pertama di Jakarta
Meghan Markle Alami...
Meghan Markle Alami Krisis Identitas, Efek Gaya Hidup Penuh Pencitraan
Gaya Hidup Tom Hanks...
Gaya Hidup Tom Hanks Mengelola Diabetes, Makan Biji-bijian hingga Rutin Olahraga
Rekomendasi
Risiko Resesi Amerika...
Risiko Resesi Amerika Semakin Besar, Begini Isi Ramalan Goldman Sachs
Perbandingan Prestasi...
Perbandingan Prestasi Timnas Indonesia, Thailand, dan Vietnam di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia
Arus Balik Lebaran,...
Arus Balik Lebaran, Jasamarga Berlakukan Diskon Tarif Tol Mulai Besok
Berita Terkini
Keanu Reeves Dipastikan...
Keanu Reeves Dipastikan Bakal Bintangi Film John Wick 5
5 jam yang lalu
5 Fakta Menarik Ray...
5 Fakta Menarik Ray Sahetapy, Aktor Senior yang Meninggal di Usia 68 Tahun
6 jam yang lalu
Ruben Onsu Jadi Mualaf,...
Ruben Onsu Jadi Mualaf, Sarwendah Beri Respons Bijak
7 jam yang lalu
Weak Hero Class 2 Tayang...
Weak Hero Class 2 Tayang Perdana 25 April, Park JI Hoon Kembali sebagai Yeon Si Eun
8 jam yang lalu
Ray Sahetapy Berwasiat...
Ray Sahetapy Berwasiat Ingin Dimakamkan di Sulawesi Tengah
9 jam yang lalu
Dimakamkan Jumat, Jenazah...
Dimakamkan Jumat, Jenazah Ray Sahetapy Akan Disalatkan di Masjid Istiqlal
10 jam yang lalu
Infografis
Tips Menghindari Plagiarisme...
Tips Menghindari Plagiarisme dalam Membuat Karya Tulis
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved