Komorbid Asma dan Pernah Divaksin, Apakah Perburuk Covid-19 yang Diidap Haykal Kamil?

Rabu, 16 Juni 2021 - 12:18 WIB
loading...
Komorbid Asma dan Pernah...
Haykal Kamil menjelaskan kalau dirinya memiliki komorbid asma dan itu yang membuatnya mengalami sesak napas. / Foto: Instagram
A A A
JAKARTA - Haykal Kamil menginformasikan kalau dirinya positif Covid-19 melalui unggahan Instagram terbarunya. Di keterangan foto, dia menjelaskan kondisi terkini dan gejala yang dialami.

Baca juga: Punya Riwayat Asma, Adik Zaskia Adya Mecca Positif Covid-19

"It's been a while, mau menginformasikan bahwa gw positif Covid-19 . Kondisi saat ini Alhamdulillah stabil, jadi bisa isolasi mandiri. Sudah bergejala dari sebelas hari lalu, tapi baru dapat kepastian senin minggu lalu," ungkap adik dari Zaskia Adya Mecca tersebut.

Haykal Kamil pun menjelaskan kalau dirinya memiliki komorbid asma dan itu yang membuatnya mengalami sesak napas. "Dengan punya riwayat asma, awalnya sesak napas cukup parah namun sembuh seiring berjalan waktu," lanjutnya.

Kondisi terkini dijelaskan kalau dirinya masih mengalami anosmia atau kehilangan kemampuan indera penciuman dan perasa. Itu kenapa, menurut Haykal, dirinya saat makan, tidak bisa merasa apapun alias semua makanan rasanya hambar.

Karena kondisi tersebut, dia pun introspeksi diri. Ya, saat nikmat bisa merasa itu dicabut, ternyata rasanya tidak enak sama sekali dan dia merasa kurang bersyukur saat nikmat itu masih ada di tubuhnya.

"Jadi inget selama ini kurang bersyukur, ketika nikmat-Nya dicabut sedikit saja langsung baru sadar. Ya, Tuhan ampuni kami yang banyak khilaf ini. Jaga kesehatan, ya, semua," papar Haykal Kamil.

Di unggahan lain, Haykal Kamil membagikan potret vaksinasi kedua yang dia dapatkan dari program pemerintah untuk pekerja ekonomi kreatif. Haykal Kamil pun menjelaskan kalau dirinya sudah mendapat dua dosis vaksin Sinovac.

Ini menjelaskan sekali lagi bahwa mereka yang sudah divaksin, tetap bisa terinfeksi Covid-19. Maka dari itu, penting bagi masyarakat untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan dan terus menjaga pikiran tetap positif dan mengonsumsi makanan dan minuman bergizi dan seimbang. Istirahat yang cukup juga penting, ya.

Terkait dengan komorbid asma yang dialami Haykal Kamil, apakah itu memperburuk penyakit Covid-19-nya?

Menurut laporan US NEWS, asma tidak meningkatkan risiko keparahan infeksi Covid-19. Jadi, mereka yang mengonsumsi obat asma seperti kortikosteroid inhalasi dan long-acting beta-agonis, tidak meningkatkan risiko keparahan saat terinfeksi Covid-19.

"Artinya, para peneliti menemukan bahwa asma tidak menyebabkan lebih banyak kematian akibat Covid-19," terang laporan tersebut.

"Penelitian lebih lanjut harus dilakukan untuk melihat modulasi kekebalan yang mendasari disebabkan oleh asma atau pengobatan asma untuk melihat apa dampaknya terhadap hasil Covid-19," kata Peters dalam rilis berita dari American Academy of Allergy, Asthma and Immunology.

Baca juga: Belajar dari Zaskia Adya Mecca, Begini Tips Merawat Anak Positif Covid-19

Studi ini telah dipublis di Journal of Allergy and Clinical Immunology pada 18 Juni 2020.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kunjungi Israel, Zaskia...
Kunjungi Israel, Zaskia Adya Mecca Buat Wasiat untuk Hanung Bramantyo
Zaskia Adya Mecca Ajarkan...
Zaskia Adya Mecca Ajarkan ke Anak Salat sebagai Kebutuhan, Tuai Kritik Netizen
Zaskia Adya Mecca Sadar...
Zaskia Adya Mecca Sadar Risiko Banyak Anak, Sedih Tak Punya Waktu Sendiri
Zaskia Mecca Merasa...
Zaskia Mecca Merasa Ditegur Tuhan saat Anak Terkena Penyakit Pneumonia
8 Artis Indonesia Ini...
8 Artis Indonesia Ini Punya Sekolah Gratis, dari Ruben Onsu hingga Celine Evangelista
Zaskia Adya Mecca Curhat...
Zaskia Adya Mecca Curhat Tak Bisa Itikaf di Masjid Buntut Anak Positif DBD
Anak Zaskia Adya Mecca...
Anak Zaskia Adya Mecca Dilarikan ke UGD, Hasil Diagnosis Positif DBD
Zaskia Mecca Nilai Pemilu...
Zaskia Mecca Nilai Pemilu 2024 Membuatnya Frustasi untuk Memilih
Zaskia Adya Mecca Ngeluh...
Zaskia Adya Mecca Ngeluh Tak Bisa Nikmati Liburan Akibat Hanung Bramantyo Ketiban Moge
Rekomendasi
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
Ustaz Abdul Somad Resmi...
Ustaz Abdul Somad Resmi Diangkat Jadi Direktur LP3N
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
Berita Terkini
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
5 menit yang lalu
15 Contoh Ucapan Galungan...
15 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 Bahasa Bali untuk Teman hingga Keluarga Besar
32 menit yang lalu
Wujudkan Mimpi Menjadi...
Wujudkan Mimpi Menjadi Bintang Dangdut, MNCTV Hadirkan Program Terbaru Dangdut 24 Karat Karaoke Dadakan
46 menit yang lalu
Makin Panas, Paula Verhoeven...
Makin Panas, Paula Verhoeven Klaim Punya Bukti untuk Lawan Tuduhan Perselingkuhan
54 menit yang lalu
Pagelaran Sabang Merauke...
Pagelaran Sabang Merauke 2025 Angkat Kisah Rakyat Lewat Hikayat Nusantara
1 jam yang lalu
Panggung Megah Penuh...
Panggung Megah Penuh Warna, Legenda & Kejutan Hadir di Road To Kilau Raya Panggung Kelana
1 jam yang lalu
Infografis
Daftar Barang dan Jasa...
Daftar Barang dan Jasa yang Kena dan Tidak Kena PPN 12%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved