Nia Ramadhani dan Suami Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers, Ruhut Sitompul : Pak Polisi Semua Sama di Depan Hukum

Jum'at, 09 Juli 2021 - 09:11 WIB
loading...
Nia Ramadhani dan Suami...
Nia Ramadhani bersama suami dan sopirnya dibawa polisi untuk pengembangan kasus. Foto: SINDOnews/Komaruddin Bagja Arjawinangun
A A A
JAKARTA - Tertangkap menggunakan sabu, Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie , telah resmi ditetapkan sebagai tersangka atas kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Bukan hanya mereka berdua, supir pribadi Nia yakni ZN juga ikut ditetapkan sebagai tersangka atas kasustersebut.

Sayangnya dalam rilis yang digelar pihak kepolisian pada Kamis, 8 Juli 2021 kemarin, Nia dan Ardi tidak dihadirkan dihadapan awak media. Hal tersebut membuat netizen mempertanyakan hal tersebut, termasuk politikus Ruhut Sitompul .

"NR AB pasangan istri suami dalam kasus narkoba ditangkap Polisi jajaran Polda Metro Jaya, 'Pak polisi semua sama didepan hukum' kenapa dalam konfrensi persnya tidak dihadapkan kepada wartawan agar bisa diliput, ditonton masyarakat seperti kasus-kasus publik figur lainnya. Merdeka," tulisnya di akun Twitter kemarin.

Baca Juga : Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Jadi Tersangka Narkoba, Ini Saran Psikolog untuk Anak Mereka

Kendati demikian, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa saat konferensi pers berlangsung, Nia dan Ardi tengah menjalani cek rambut. Hal tersebut diperlukan untuk mengetahui berapa lama sebenarnya pasangan itu telah menggunakan sabu.

"Lagi cek rambut," kata Yusri singkat.

Sementara itu, sekitar pukul 1 dini hari tadi, Nia dan Ardi terlihat baru selesai menjalani pemeriksaan. Keduanya bahkan terlihat menggunakan baju berkerah dengan warna merah beruliskan 'Tahanan Polres Metro Jakarta Pusat'.

Baca Juga : Marshanda Beri Dukungan Nia Ramadhani yang Sedang Terseret Kasus Narkoba
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1294 seconds (0.1#10.140)