6 Lagu BTS tentang Depresi, tapi Liriknya Tetap Memotivasi
loading...
A
A
A
2. THE LAST (2016)
Lagu ini bisa dibilang lagu tentang depresi paling terkenal dari BTS. "The Last" ada dalam mixtape pertama Suga BTS dengan nama alias Agust D. Liriknya tentang pengakuan Suga bahwa dia mengalami berbagai gangguan kesehatan mental sejak berusia 18 tahun.
Tak cuma itu, "The Last" juga menggambarkan kesedihan, kemarahan, dan berbagai pergulatan pahit yang harus dilaluinya, sebelum akhirnya bisa sukses. Inti dari lagu ini adalah meski hidup penuh dengan pengalaman suram, tapi berpeganglah pada harapan akan masa depan yang lebih baik.
Lagu dalam mixtape "Agust D" yang juga bercerita tentang depresi adalah "So Far Away" dan punya makna yang mirip dengan "Tomorrow".
Baca Juga: 10 Kalimat Bijak Suga BTS untuk Bantu Kamu Jalani Masa Muda
3. DISEASE (2020)
Lagu yang diciptakan J-Hope BTS ini ada dalam album "BE" yang merupakan catatan kehidupan BTS saat pandemi COVID-19. "Disease" menceritakan kesulitan untuk berdamai dengan masa pandemi yang penuh keterbatasan.
Lirik "Aku merasa harus melakukan sesuatu, tapi yang kulakukan hanya makan tiga kali sehari" menunjukkan dengan tepat kondisi 'terkurung' di rumah dan sulit berkreasi. Meski begitu, pada akhirnya kalimat memotivasi diri sendiri pun muncul. "Mari tenang dan kita atasi penyakit ini. Buang semua kekhawatiran".
Lihat Juga :