Menparekraf Sandiaga Uno Bagikan Tips Usaha Kuliner di Tengah Pandemi Covid-19

Jum'at, 03 September 2021 - 20:37 WIB
loading...
Menparekraf Sandiaga...
Menparekraf Sandiaga Uno Bagikan Tips Usaha Kuliner di Tengah Pandemi Covid-19. Foto/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Usaha kuliner banyak diminati masyarakat. Sebab, bisnis kuliner ini dianggap tidak akan pernah mati karena pada prinsipnya, semua orang membutuhkan makanan.

Meski tentu pula bisnis kuliner ini tidak luput terkena dampak pandemi Covid-19. Oleh karena itu, untuk menciptakan dan memiliki bisnis kuliner, diperlukan kreativitas serta skill.

Dalam hal ini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno membagikan kiat-kiat berbisnis kuliner kepada para pelaku usaha di acara Workshop KaTa Kreatif di Pullman Hotel Central Park, Grogol, Jakarta Barat.

Salah satu kiatnya adalah memanfaatkan teknologi digital, apalagi di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang.



“Selama manusia itu memiliki mulut dan perut, kuliner kita pasti bisa menjadi pemenang. Kuncinya, adalah bagaimana kita memanfaatkan digitalisasi dan teknologi,” kata Sandiaga Uno di Grogol, Jakarta Barat, Jumat (3/9/2021).

Selain itu yang tak kalah penting adalah konten atau dari segi rasa dan tentunya packaging.

“Saya selalu bilang, kuliner itu kontennya adalah King. Seperti rasa, dampak positifnya ke kesehatan, itu adalah king. Tetapi, packaging-nya adalah Queen. King dan Queen menghasilkan Kingdom,” jelas Sandiaga.

Artinya, sambung dia, antara kualitas rasa dan penampilan luarnya atau kemasan, sangat penting untuk menarik hati para pembeli. Keduanya harus beriringan dan sama-sama dipikirkan.



“Jadi, konten, packaging, distribusi, pemasaran, inilah ekosistem ekonomi digital yang ingin kita hadirkan ke usaha-usaha kuliner kita,” ujarnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kemenparekraf Dorong...
Kemenparekraf Dorong Kabupaten Bekasi Jadi Ekosistem Kota Kreatif
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Workshop Kota Kreatif: Mampu Meningkatkan Kreativitas
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Peluncuran TIC Digital Nusantara untuk Kemudahan Wisatawan
Bitung Jadi Penyangga...
Bitung Jadi Penyangga Destinasi Likupang, Sandiaga Uno Fokus Tingkatkan Ekonomi Kreatif Lokal
Sandiaga Dorong Kota...
Sandiaga Dorong Kota Bitung Masuk UNESCO Creative Cities Network, Ekraf Terus Diperkuat
Sandiaga Uno Puji Destinasi...
Sandiaga Uno Puji Destinasi Pariwisata Super Prioritas Likupang: Semakin Berkualitas
Manfaatkan Pariwisata...
Manfaatkan Pariwisata Berbasis Masyarakat, Sandiaga Uno Berharap IHSA Bisa Naikkan Kunjungan Wisata
Titik Nol KM Merauke...
Titik Nol KM Merauke Destinasi Baru di Ujung Timur Indonesia untuk Cross Border Tourism
Sandiaga Uno Ajak Kembangkan...
Sandiaga Uno Ajak Kembangkan Pariwisata Berkelanjutan di Indonesia Tourism Outlook 2025
Rekomendasi
Terancam Perang dengan...
Terancam Perang dengan India, Pakistan Siap Investigasi Netral Pembantaian 26 Turis Hindu di Kashmir
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
Berita Terkini
Justin Bieber Jadi Target...
Justin Bieber Jadi Target Penculikan, dan Pembunuhan Brutal yang Dirancang Narapidana
46 menit yang lalu
Armand Maulana Kenang...
Armand Maulana Kenang Kebaikan Bunda Iffet: seperti Pengganti Ibu Saya
1 jam yang lalu
Bunda Iffet Meninggal,...
Bunda Iffet Meninggal, Markas Slank Ramai Pelayat sejak Pagi
2 jam yang lalu
Ganjar Pranowo Sampaikan...
Ganjar Pranowo Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Bunda Iffet
2 jam yang lalu
Suasana Rumah Duka Bunda...
Suasana Rumah Duka Bunda Iffet, Kaka dan Bimbim Slank Pandangi Jenazah sang Ibu
3 jam yang lalu
Pangeran William Berencana...
Pangeran William Berencana Usir Andrew dari Kerajaan saat Jadi Raja Inggris
3 jam yang lalu
Infografis
Sepasang Pesawat Pengebom...
Sepasang Pesawat Pengebom Nuklir AS Berkeliaran di Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved