Digelar Online, Zero Waste Indonesia Festival Sinergikan Pelaku Lintas Elemen

Rabu, 15 September 2021 - 00:14 WIB
loading...
A A A
Pada Webinar Bisnis Lestari Menuju Ekonomi Sirkular, Sejauh Mata Memandang dan Sekolah Pagesangan dilibatkan. Mereka yakin, dengan memperhatikan aspek keberlanjutan dapat lebih berdampak pada bisnis yang dijalankan.

Lalu dipaparkan pula dalam IG Live Beauty without Waste, The Body Shop Indonesia menerapkan konsep sirkular dalam bisnis dengan mengumpulkan kembali kemasan mereka yang akan dibuat menjadi produk baru untuk dikembalikan lagi ke pelanggan sebagai free gift, loyal gift, atau bundling dengan produk lain.



Konsep berkelanjutan dapat pula diterapkan pada aspek pangan. Misalnya pada pembuatan eco enzyme dari sisa organik yang ternyata banyak sekali manfaatnya untuk manusia dan lingkungan sekitar seperti yang diungkapkan oleh Eco Enzyme Nusantara pada Workshop Eco Enzyme. Workshop ini menjadi daya tarik tersendiri selama festival berlangsung.

Adapun Surplus Indonesia, Waste4Change, dan Rebricks Indonesia dalam Webinar Peluang Karier di Era Ekonomi Sirkular menjadi representatif dari terus berkembangnya karier di bidang lingkungan.
(tsa)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1329 seconds (0.1#10.140)