Ini Alasan Wina Gacima KDI Menyukai Musik Dangdut

Jum'at, 17 September 2021 - 15:48 WIB
loading...
Ini Alasan Wina Gacima...
Wina Gacima akan berbagai cerita di Live Chat Plus RCTI+. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Wina Gacima kelahiran di Tasikmalaya pada tanggal 1 Juni 2000, wanita yang dibesarkan di Ciamis ini sudah menyukai dangdut sejak SMP. Wina juga jebolan dari acara pencarian bakat Kontes Dangdut Indonesia (KDI) pada tahun 2020. Selepas dari KDI, Wina berhasil merilis single nya sendiri dengan judul Tape Ketan.

Wina juga menambahkan bahwa orang tuanya menjadi alasan kenapa ia menyukai dangdut. “Aku suka dangdut karena orang tua aku. Dulu kan papah keyboardist terus mamah juga penyanyi dangdut jadi dari sana aku mulai suka dangdut, mulai suka dangdut saat SMP,” ungkap Wina.

Bukan hanya tampil melalui televisi, dari kecil Wina juga sudah ikut orang tuanya untuk tampil dan menghibur banyak orang. Wina mengatakan bahwa ia sudah mengikuti orang tuanya untuk manggung seperti di acara pernikahan.

Baca Juga: Malam Ini Tiara Andini, Lyodra, Betrand Peto, Sarwendah, Denny Caknan dan Inul Daratista Meriahkan Obsesi Awards 2021

Ingin tau lebih dalam seputar Wina? Apa saja yang akan diomongin Wina? Saksikan Live Chat Plus Eksklusif di RCTI+.

#WinaGacima
#Wina
#WinaKDI
#LiveChatPlus
#RCTIPlus
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1796 seconds (0.1#10.140)