Para Dokter Membedah Terapi Alternatif Atasi Covid-19

Rabu, 03 Juni 2020 - 12:06 WIB
loading...
Para Dokter Membedah...
Sejumlah dokter secara khusus berencana membedah metode terapi 777-Healing Deep Relaxation yang diyakini bisa mencegah penyakit dan membantu percepatan pemulihan pasien Covid-19. (Foto/ist)
A A A
JAKARTA - Bertambahnya pasien positif Covid-19 saat ini masih mengkhawatirkan. Meski pasien sembuh makin banyak, tetapi wabah ini tampaknya belum akan segera berakhir. Apalagi, belum ditemukannya vaksin andal untuk menangkal virus ini.

Oleh karena itu, tidak ada salahnya selain upaya medis gencar dilakukan, perlu juga digunakan metode alternatif yang diyakini bisa melengkapi atau mendukung pencegahan penyakit serta penyembuhan pasien Covid-19.

Salah satu langkah konkritnya, sejumlah dokter secara khusus berencana membedah metode terapi 777-Healing Deep Relaxation yang diyakini bisa mencegah penyakit dan membantu percepatan pemulihan pasien Covid-19, dalam program 'Sehat dan Sembuhlah', di JAKTV, Minggu, 14 Juni 2020, pukul 19.00-20.00 WIB.

Terapi relaksasi yang dikembangkan oleh Power of powerless ini akan membantu penyembuhan dari dalam, dengan cara mengeluarkan hormon endorphin yang efektif membuat pikiran menjadi tenang dan hati menjadi damai.

"Ketika seseorang bahagia, tubuh otomatis akan memproduksi hormon interferon-protein yang berfungsi melawan berbagai virus dan meningkatkan imunitas tubuh," kata Dr. Andreas FK, CMPp., penemu terapi 777-Healing Deep Relaxation sekaligus owner Klinik Power of powerless, di Jakarta, Selasa (02/6/2020). Menurut Andreas, hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah mengeringkan tulang.

Sementara itu, dr. Fajar Subroto, SpA(K), yang pernah terpapar Covid-19 mengatakan, terapi relaksasi dengan metode Power of powerless (kekuatan dari ketidakberdayaan) telah membantu dirinya untuk sembuh paripurna dari virus korona.

"Tubuh kita bisa memproduksi hormon endorphin yang sangat membantu penyembuhan, bukan hanya dari virus korona, tapi juga penyakit-penyakit lainnya," ujar dr. Fajar.

Ikut tampil dalam acara tersebut dr. Boyke dan dr. Lula Kamal yang akan berperan sebagai host. Dalam acara tersebut, juga akan dipraktikkan langkah-langkah penyembuhan dengan terapi relaksasi ini.

Metode ini diharapkan bisa menjadi jawaban, khususnya bagi pasien Covid-19, agar kesembuhan yang diharapkan bisa paripurna.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pilihan Utama Menjaga...
Pilihan Utama Menjaga Kesehatan Tubuh: NK Health Hadirkan Layanan Fisioterapi Berkualitas di Bintaro
Mengenal HMPV yang Buat...
Mengenal HMPV yang Buat RS di China Kebanjiran Pasien, Gejalanya Mirip Covid-19
Mengenal Fastemi, Program...
Mengenal Fastemi, Program Pertolongan Pertama pada Pasien Serangan Jantung
Vidi Aldiano Minta Doa,...
Vidi Aldiano Minta Doa, Akan Jalani Pengobatan Kanker 2 Minggu di Thailand
Siloam Hospitals Agora...
Siloam Hospitals Agora Hadirkan Teknologi Terkini Pengobatan Kanker, Jantung, dan Saraf
Berobat ke Luar Negeri...
Berobat ke Luar Negeri Semakin Diminati Masyarakat, Ini Alasannya
Pria Ini Meninggal Dunia...
Pria Ini Meninggal Dunia setelah Terinfeksi Covid-19 selama 613 Hari
Flu Misterius Mirip...
Flu Misterius Mirip Covid-19 Menyerang Argentina, Pasien Butuh Bantuan Pernapasan
Vidi Aldiano Kembali...
Vidi Aldiano Kembali Jalani Pengobatan Kanker: Hari yang Berat
Rekomendasi
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi Bersama Program Director Radio RDI
Sidang Lanjutan Hasto...
Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Kembali Digelar, 3 Saksi Dihadirkan
Bitcoin Lampaui Google...
Bitcoin Lampaui Google dan Amazon, Masuk 5 Besar Aset Global
Berita Terkini
Teror Malam Keramat...
Teror 'Malam Keramat' Kini Bisa Ditonton Streaming, Eksklusif di VISION+
25 menit yang lalu
Luna Maya Ungkap Persiapan...
Luna Maya Ungkap Persiapan Menikah dengan Maxime Bouttier, Pastikan Berjalan Lancar
36 menit yang lalu
Cara Cerdas Kelola Gaji...
Cara Cerdas Kelola Gaji untuk Liburan
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 14-15: Tekanan Keluarga Pasca Honeymoon Devan dan Alya
1 jam yang lalu
Robby Purba Ungkap Perjalanan...
Robby Purba Ungkap Perjalanan Mistis Furi Harun Mengenai Boneka Arwah di Episode Terbaru Bisikan Gaib
1 jam yang lalu
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Menemukan-Mu Eps 7: Ardi dan Ikhsan Bersaing Dapatkan Raya, Siapa yang Menang?
1 jam yang lalu
Infografis
Atasi Tawuran, Pemprov...
Atasi Tawuran, Pemprov Jakarta Bakal Buka 500.000 Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved