Hilangkan Bulu di Tubuh dengan Teknik Intense Pulsed Light

Rabu, 27 Oktober 2021 - 08:17 WIB
loading...
Hilangkan Bulu di Tubuh...
Bulu-bulu halus pada tubuh seperti di area wajah, ketiak, tangan, dan kaki kerap dianggap mengganggu penampilan, khususnya bagi para wanita. Foto/Dok Elektra Intimates
A A A
JAKARTA - Bulu-bulu halus pada tubuh seperti di area wajah, ketiak, tangan, dan kaki kerap dianggap mengganggu penampilan, khususnya bagi para wanita. Itu sebabnya, bulu-bulu tersebut harus selalu dihilangkan.

Nyatanya, mencukur bulu-bulu halus pada tubuh bisa menjadi rutinitas yang cukup memakan waktu bagi sebagian pria ataupun perempuan. Data dari The Beauty Clinic menunjukkan, rata-rata waktu yang dihabiskan untuk mencukur bulu adalah 72 hari bagi perempuan dan 750 hari buat laki-laki.



Ada beragam teknik yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bulu halus pada tubuh seperti mencukur, waxing, atau teknik terbaru intense pulsed light (IPL). IPL hair removal merupakan teknik penghilang bulu yang dilakukan dengan memanfaatkan spektrum cahaya dalam intensitas tinggi.

Teknologi IPL bekerja dengan mengeluarkan gelombang sinar pada area kulit yang dituju untuk menonaktifkan folikel rambut. Penyerapan sinar pada melanin rambut akan bekerja untuk “menidurkan” akar bulu, sehingga secara permanen dan signifikan mencegah pertumbuhan bulu.

Velvet by Elektra adalah salah produk hair removal non-laser yang menggunakan teknologi IPL. Produk ini baru saja diluncurkan pada 10 Oktober lalu oleh kreator konten Andrea Gunawan atau yang populer dengan sebutan Catwomanizer.

Handset modern tersebut bernaung di bawah label Elektra Intimates dan Yuna & Co., platform life-enriching products yang didukung oleh teknologi pembelajaran data. Produk ini bisa digunakan kapan saja untuk menghilangkan bulu-bulu halus yang dianggap mengganggu.



Selain praktis, Velvet by Elektra juga aman untuk ibu hamil dan menyusui bila pemakaiannya dilakukan secara benar. Dilengkapi tingkat intensitas pijar serta fitur pendingin instan, Velvet by Elektra bisa menjadi solusi untuk mendapatkan kulit mulus bebas bulu dan tanpa sakit.

"Cukup pemakaian rutin selama kurang lebih lima minggu, siapa pun bisa menikmati hasil hingga 92% lebih efektif dibandingkan metode konvensional lain," kata Andrea Gunawan, Founder Elektra Intimates.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1477 seconds (0.1#10.140)