Anda Bisa Dukung Perokok Aktif Berhenti Merokok dengan Cara Begini

Selasa, 23 November 2021 - 14:02 WIB
loading...
Anda Bisa Dukung Perokok...
Anda yang merupakan perokok pasif memang tidak mengisap rokok secara langsung, tetapi ikut menghirup asap rokok yang dikepulkan perokok aktif di sekitar Anda. / Foto: ilustrasi/healthline
A A A
JAKARTA - Berada serumah dengan perokok aktif merupakan sesuatu yang mengerikan. Ya, secara otomatis Anda akan jadi perokok pasif, terlebih jika merokoknya di dalam rumah.

Perokok pasif jangan dianggap sepele. Anda memang tidak mengisap rokok secara langsung, tetapi Anda ikut menghirup asap rokok yang dikepulkan perokok aktif di sekitar Anda.

Asap rokok tersebut jika terkumpul bertahun-tahun dalam tubuh akan meningkatkan risiko penyakit paru obstruktif kronik (PPOK).

Baca juga: Berkat Kadet 1947, Kevin Julio Jadi Kenal Jenis Pesawat dan Nikmati Lontaran Bom

Lantas, apa yang bisa Anda lakukan sebagai perokok pasif untuk menghindari risiko PPOK akibat perokok aktif yang tinggal serumah dengan Anda?

Ketua Pengurus Pusat PERPARI-PAPDI, Dr.dr. Arto Yuwono Soeroto, Sp.PD, menyarankan agar Anda berani bilang kepada perokok aktif untuk coba berhenti merokok selamanya. Ini menjadi sangat penting karena menentukan kualitas kesehatan di masa depan.

"Buat Anda yang tinggal serumah dengan perokok aktif, nasihatin si perokok aktif tersebut untuk berhenti merokok. Itu solusi terbaik menghindari Anda dari risiko PPOK yang mengancam nyawa," kata dr Arto di sesi webinar kesehatan, Selasa (23/11/2021).

Nasihat yang bisa dilakukan kepada si perokok aktif, lanjut dr Arto, bisa dengan menanyakan kepada yang bersangkutan apakah mau berhenti merokok atau tidak. Lalu, kalau si perokok aktif ada keinginan buat berhenti, dokter bisa membantu.

"Sekarang sudah ada obat-obatan yang bisa membantu proses berhenti merokok, asal sudah punya niat. Kalau enggak ada niat, ya, susah," terangnya.

Dokter Arto menegaskan bahwa hingga kini tidak ada obat di dunia yang bisa membuat seseorang berhenti merokok. Obat untuk membuat seseorang berniat berhenti merokok pun tidak ada.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Tips Buka Puasa Sehat...
3 Tips Buka Puasa Sehat ala Ade Rai, Hindari Gorengan Perbanyak Serat
5 Manfaat Salat Tarawih...
5 Manfaat Salat Tarawih bagi Kesehatan, Bisa Menurunkan Berat Badan
6 Perubahan Kuku yang...
6 Perubahan Kuku yang Harus Segera Diperiksa, Muncul Lubang Tanda Rematik
Kasus Flu di Hong Kong...
Kasus Flu di Hong Kong Meroket, 122 Orang Meninggal dalam 4 Minggu
Kenali Gula Ramah: Alternatif...
Kenali Gula Ramah: Alternatif Sehat untuk Pola Makan Lebih Baik
Kunci Atur Pola Hidup...
Kunci Atur Pola Hidup Sehat dan Bahagia: Konsumsi Gula Low-GI dan Konsisten Berolahraga
Melanie Putria: Mulai...
Melanie Putria: Mulai dengan Jalan Santai Depan Rumah untuk Menerapkan Pola Hidup Sehat
Doyan Ngemil Makanan...
Doyan Ngemil Makanan Manis? Ini Solusi Agar Tetap Sehat
Ngemil Cerdas: Pilihan...
Ngemil Cerdas: Pilihan Snack Manis yang Tetap Aman untuk Kesehatanmu
Rekomendasi
Gubernur Lemhannas Ceramah...
Gubernur Lemhannas Ceramah di Masjid Salman ITB, Tekankan Pentingnya Ketahanan Nasional
Wakil Belgia Murka Para...
Wakil Belgia Murka Para Anggota Parlemen Eropa Tertawakan Genosida di Gaza
Kejagung Buka Peluang...
Kejagung Buka Peluang Periksa Eks Dirut Pertamina Nicke Widyawati, Kasus Apa?
Berita Terkini
Ibu Kim Sae Ron Sebut...
Ibu Kim Sae Ron Sebut Kim Soo Hyun Memutarbalikkan Fakta
14 menit yang lalu
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
54 menit yang lalu
Saksikan Besok Malam...
Saksikan Besok Malam Tabligh Akbar Nikmatnya Ramadan Live di Purwakarta! Bersama David Chalik, Ustadz Amir Faisol, Drive, Hani Hanafiah dan Bintang Tamu Ternama Lainnya, Pukul 21.00 WIB di iNews
1 jam yang lalu
AVISI dan AMSI Bersatu...
AVISI dan AMSI Bersatu Lawan Pembajakan Konten demi Masa Depan Industri Kreatif Indonesia
1 jam yang lalu
Its Family Time! Ada...
Its Family Time! Ada Krabby Patty dan Kelp Shake, Yuk Ikut Serunya Ramadan di Bikini Bottom Bareng GTV!
1 jam yang lalu
Makna di Balik 2 Minggu:...
Makna di Balik 2 Minggu: Single Terbaru Glenn Samuel yang Menyentuh Hati
2 jam yang lalu
Infografis
Cara Menurunkan Kolesterol...
Cara Menurunkan Kolesterol Jahat dengan Jambu Biji
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved