Fuji Kebanjiran Hadiah, Setelah Mobil Adik Ipar Vanessa Angel Ini Juga Diberi Berlian dan Tas

Kamis, 09 Desember 2021 - 15:24 WIB
loading...
Fuji Kebanjiran Hadiah,...
Fujiyanti Utami. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Fujianti Utami alias Fuji terus menjadi sorotan. Ketulusan adik Bibi Andriansyah merawat anak Vanessa Angel banyak mendapat apresiasi. Ia mendapatkan hadiah satu unit mobil mewah dari Ketua DPP PPP, Patrika Susana atau yang akrab disapa Anggie. Rupanya, adik Bibi Andriansyah itu tak hanya mendapatkan mobil, melainkan tas dan juga berlian.

Hal ini diungkap langsung oleh adik ipar mendiang Vanessa Angel itu dalam kanal YouTube MOP Channel. Pada momen tersebut, Fuji mengaku bahwa sebelumnya tak pernah mengetahui sosok Anggie. Hubungannya menjadi lebih akrab setelah Anggie datang menyambangi kediamannya.

“Jujur aku tuh nggak kenal sama Bu Anggie, sumpah beliau itu baik banget, bener-bener baik banget sama aku tuh,” ungkap Fuji dalam kanal YouTube MOP Channel, dikutip pada Kamis (9/12/2021).

Mulanya, Fuji sempat menolak untuk bertemu Anggie lantaran merasa tidak kenal. Dia pun sedang dalam kondisi lelah dan ingin istirahat kala itu. Akhirnya, Fuji menyuruh asisten rumah tangganya, Ida untuk menyampaikan kepada Anggie agar bertemu dengan sang ayah saja.


“Udah sama papa aja, aku capek. Saat itu kan masih 7 harian kayaknya jadi aku capek banget. Udah nggak mau ketemu. Besoknya, Bu Anggie siapa sih? 'Nggak tau, beliau ketemunya mau sama Uti (panggilan sayang Fuji) nggak mau ketemu yang lain,'” tutur Fuji yang mereka ulang percakapannya dengan Ida.

Mengetahui hal itu, Fuji sempat merasa takut lantaran terus-menerus dikejar untuk bertemu. Lalu, Ida akhirnya menjelaskan bahwa Anggie ingin memberi hadiah untuk Fuji secara pribadi. Namun, Fuji justru bingung karena merasa tidak pantas untuk mendapatkan hadiah apapun.

“Terus kata si Ida, dia mau kasih hadiah gitu ke aku. Hah ngapain maksudnya, buat Gala kali, bukan buat Uti,” kata Fuji.

Keesokan harinya, Anggie kembali datang ke rumahnya. Akhirnya, Fuji pun memutuskan untuk menemuinya lantaran melihat kegigihan Anggie yang ingin bertemu dengannya. Pada saat itulah Fuji mendapatkan hadiah pertamanya, yakni sebuah tas.

"Pertama kali datang, pertama kali ketemu dia ngasih aku tas gitu kan. Aku langsung panik, maksudnya aku ngapain. Aku kan nggak ngapa-ngapain, bingung aja gitu," ujarnya.

Sebelum memberikan mobil, rupanya Anggi sudah sering menanyakan kabar tentang Fuji. Bahkan mengajaknya untuk jalan-jalan serta makan bersama. Hanya saja, Fuji tidak membagikan momen itu ke media sosial.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3264 seconds (0.1#10.140)