Lebih Hemat! Belanja Harbolnas dengan Diskon dari Kemenparekraf

Minggu, 12 Desember 2021 - 11:41 WIB
loading...
Lebih Hemat! Belanja...
Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - Hari belanja online nasional ( Harbolnas ) digelar pada Minggu (12/12/2021) ini. Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) Angela Tanoesoedibjo mengimbau masyarakat menggunakan momentum Harbolnas kali ini untuk mendukung para pelaku usaha lokal Indonesia.

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) melalui Program Stimulus Bangga Buatan Indonesia (PSBBI) memberi voucher Rp100.000 untuk pembelian produk lokal minimal Rp200.000 pada merchant di sejumlah e-commerce yang menjadi partner Kemenparekraf.



“Oleh karena itu saya ingin mengajak bapak, ibu, kakak, dan adik, untuk segara memanfaatkan voucher potongan harga Rp100.000 dengan minimal pembelian Rp200.000 untuk pemberlian produk ekonomi kreatif sektor fashion (termasuk kosmetik dan skin care), kuliner dan kriya, di platform e-commerce yang bekerja sama dengan Program Stimulus Bangga Buatan Indonesia. Jadi masyarakat bisa berbelanja tapi tetap hemat dengan voucher potongan ini,” papar Angela.

Konsumen bisa mendapatkan voucher Rp100.000 untuk tiap pembelian Rp200.000 di Bukalapak, Bhinneka, Blibli, The FThing, Goorita, MalangGleerr, EverMos, PaxelMarket, BeeMarket, GrabFood, Jakcloth, Lakon Store, Amudra, dan Lakkon.ID.

Menurut Angela, demand masyarakat pada Harbolnas tiap tahun meningkat. Karena itu, dengan membeli barang lokal yang berasal dari UMKM Indonesia, akan membantu menstimulasi perekonomian dalam negeri yang kini tengah bangkit setelah hampir dua tahun mengalami masa pandemi.

Selain untuk konsumen, PSBBI juga membagi-bagikan voucher strimulus bagi pelaku usaha. UMKM berkesempatan menerima voucher subsidi hingga 500 voucher atau maksimal Rp50 juta per UMKM.



PSBBI merupakan bagian dari Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) sektor Ekonomi Kreatif. Tujuannya untuk menggerakkan roda perekonomian melalui peningkatan transaksi penjualan produk UMKM kreatif pada subsektor fesyen termasuk kosmetik dan perawatan kulit, kriya, serta kuliner yang berjualan melalui e-commerce.

Program ini merupakan kolaborasi antara Kemenparekraf/Baparekraf dengan sejumlah kementerian/lembaga di antaranya Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Kementerian Keuangan, Kementerian Investasi/ Badan Koordinasi Penanaman Modal, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kementerian Dalam Negeri, Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan, Kejaksaan, Polri, serta Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Rofiah Wujudkan Semangat...
Rofiah Wujudkan Semangat Kartini dengan Gerakkan Ekonomi Desa
Kreativitas Tanpa Batas:...
Kreativitas Tanpa Batas: Pasangan Muda Mengukir Prestasi lewat Sepatu Lokal di Shopee
Kolaborasi Kemenekraf...
Kolaborasi Kemenekraf dan MNC Group Perkuat Ekosistem Industri Kreatif Indonesia
Dukung UMKM Kuliner...
Dukung UMKM Kuliner Naik Kelas, Bazar Ramadan Kota Serang Hadirkan Pelatihan dan Berbagi Takjil
Kompetisi Jurnalistik...
Kompetisi Jurnalistik Ayo UKM, Tunggu Apa Lagi? Angkat Kesuksesan Pelaku Usaha di Level Global
Vision+ Dukung Women...
Vision+ Dukung Women Empowerment Bersama Liberty Society, Gelar Acara Gala of Hope
Foopak dan Pisang Goreng...
Foopak dan Pisang Goreng Madu Bu Nanik Bersinergi Dukung UMKM Kuliner Berkelanjutan
Menteri Ekonomi Kreatif...
Menteri Ekonomi Kreatif Kunjungi iNews Media Group: Kita Ingin Industri Ekraf Bertumbuh
Dukung UMKM, Kelas Edukasi...
Dukung UMKM, Kelas Edukasi Keuangan Digelar di Salatiga
Rekomendasi
PN Surakarta Gelar 2...
PN Surakarta Gelar 2 Sidang Perdana Gugatan ke Jokowi Hari Ini
Deretan Miliarder Penimbun...
Deretan Miliarder Penimbun Emas Terbesar di Dunia, Daftarnya Mengejutkan
Sidang Gugatan Ijazah...
Sidang Gugatan Ijazah Jokowi di PN Surakarta Dipenuhi Pengunjung
Berita Terkini
Rayen Pono Adukan Ahmad...
Rayen Pono Adukan Ahmad Dhani ke MKD Atas Dugaan Penghinaan Marga
32 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 13-14: Dianggap Melanggar Kontrak, Alya Debat dengan Devan
1 jam yang lalu
Ashanty Lulus Ujian...
Ashanty Lulus Ujian Proposal Disertasi S3, Raih Nilai A
1 jam yang lalu
Paula Verhoeven Buka-bukaan...
Paula Verhoeven Buka-bukaan soal KDRT yang Dialaminya: Verbal, Financial Abuse
2 jam yang lalu
Melly Goeslaw Akui Oplas...
Melly Goeslaw Akui Oplas usai Wajahnya Disebut Berubah: Bayar Pakai Duit Sendiri
3 jam yang lalu
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Dendam Eps 2: Renata Menyelidiki Siapa Orang di Balik Pembunuhan Ayahnya
3 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved