Kojima Bantu Optimalkan Sistem Kekebalan Tubuh di Tengah Pandemi

Senin, 08 Juni 2020 - 16:51 WIB
loading...
Kojima Bantu Optimalkan...
Kojima bisa berfungsi sebagai penambah nutrisi alami, yang efektif meningkatkan daya tahan tubuh atau immunostimulant. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Menjaga dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh di masa-masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini merupakan hal yang sangat penting. Hal tersebut dilakukan agar masyarakat tidak mudah terserang virus dan bakteri penyebab penyakit. Dari beberapa cara yang bisa dilakukan, salah satunya adalah dengan mengonsumsi herbal secara rutin.

Chief Executive Officer Deltomed Laboratories, Mulyo Rahardjo mengatakan, guna memenuhi kebutuhan masyarakat akan nutrisi sehat dan seimbang, pihaknya pada akhir tahun lalu meluncurkan produk herbal terbaru, Kojima. "Mengonsumsi Kojima setiap hari, apalagi di masa pandemi ini sangat baik untuk menjaga kesehatan," ungkap Mulyo melalui keterangan tertulisnya, Senin (8/6).

Kojima merupakan sirup herbal yang 100% herbal dan halal, diformulasikan dari 3 kandungan herbal yakni kurma, habbatussauda (jinten hitam) dan madu, ditambah asam jawa (tamarin) yang menyegarkan.

Menurut Mulyo, hasil penelitian Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) Universitas Gadjah Mada membuktikan bahwa kandungan kurma, habbatussauda, dan madu dalam Kojima terbukti sebagai penambah nutrisi alami, yang efektif meningkatkan daya tahan tubuh atau immunostimulant. "Sangat berguna dalam keadaan khusus seperti puasa, ibadah haji, ibadah umroh, dan masa pemulihan dari sakit," imbuhnya.

Dalam kesempatan yang sama, Sport Nutritionist & Disease Prevention, Emilia Achmadi, MS, RDN, menambahkan, daya tahan tubuh yang prima sangat penting untuk perlindungan tubuh dari serangan penyakit infeksi. Semakin baik daya tahan tubuh seseorang, maka semakin kuat tubuhnya dalam melawan berbagai penyakit infeksi.

"Seseorang dengan sistem pertahanan tubuh yang prima, memiliki respons imun yang baik di mana tubuhnya dapat segera memproduksi antibodi ketika antigen terdeteksi. Oleh karenanya, masyarakat diimbau untuk mengonsumsi nutrisi yang sehat dan seimbang, serta menjalani pola hidup sehat agar imunitas tetap terjaga, terlebih lagi saat ini di mana ancaman paparan Covid-19 sedang tinggi," terang Emilia.

Mengonsumsi kurma, habbatussauda dan madu, lanjut Emilia, sangat dianjurkan karena terbukti dapat membantu memperkuat sistem imun tubuh. Kurma mengandung sumber nutrisi penting seperti vitamin C, B1, B2, A, niasin, kalsium, magnesium dan zinc. Menurut National Institute of Healthy (NCBI), kurma juga memiliki antioksidan yang tinggi.

Adapun habbatussauda termasuk dalam kelompok imunostimula fitogenik yang membantu membentuk dan memperkuat sistem kekebalan tubuh, serta berfungsi sebagai antibakteri, antiinflamasi atau antiinfeksi dan antioksidan. Sedangkan madu berkualitas merupakan sumber gizi yang bermanfaat meningkatkan imunitas dan mempercepat proses pemulihan. Kombinasi bahan-bahan tersebut bekerja secara alami dalam tubuh dan efektif meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menambah nutrisi secara alami.

Sementara itu, Mulyo menerangkan jika Kojima saat ini hadir dalam 2 varian kemasan, yakni botol 280ml dan juga stickpack 15ml. "Kojima baik diminum dua kali setiap hari untuk mengoptimalkan sistem kekebalan tubuh," tutupnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dehidrasi Bisa Picu...
Dehidrasi Bisa Picu Stroke, E-Money Khusus Dukung Kesehatan Masyarakat
6 Penyakit yang Sering...
6 Penyakit yang Sering Kambuh setelah Lebaran, Kenali Gejalanya
3 Kue Lebaran Ini Setara...
3 Kue Lebaran Ini Setara dengan 1 Piring Nasi, Kalorinya Tinggi
Dexa Medica Rayakan...
Dexa Medica Rayakan 25 Tahun Kontribusi untuk Kesehatan Masyarakat Kamboja
Pilihan Utama Menjaga...
Pilihan Utama Menjaga Kesehatan Tubuh: NK Health Hadirkan Layanan Fisioterapi Berkualitas di Bintaro
Apakah Boleh Minum Kopi...
Apakah Boleh Minum Kopi saat Sahur? Perhatikan 5 Hal Ini Agar Tidak Dehidrasi
3 Tips Buka Puasa Sehat...
3 Tips Buka Puasa Sehat ala Ade Rai, Hindari Gorengan Perbanyak Serat
Waspada! 6 Penyakit...
Waspada! 6 Penyakit Menular yang Bisa Jadi Ancaman di 2025, Nomor 3 Masih Menghantui Dunia
Nutriflakes Hadirkan...
Nutriflakes Hadirkan Nutrisi Sehat untuk Puasa Nyaman dengan Kampanye #SiapaAjaBisa
Rekomendasi
Garda Satu Apresiasi...
Garda Satu Apresiasi Kebijakan Dedi Mulyadi Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan
Meski Bersitegang, AS...
Meski Bersitegang, AS Tidak Akan Tinggalkan NATO, Berikut 3 Alasannya
Pemudik Motor Padati...
Pemudik Motor Padati Pantura Cirebon Pagi Ini, Lalin Masih Lancar
Berita Terkini
Justin Bieber Disebut...
Justin Bieber Disebut Tidak Waras, Video Terbarunya Buat Penggemar Cemas
15 menit yang lalu
Pangeran Harry Menyesal...
Pangeran Harry Menyesal Meninggalkan Keluarga Kerajaan demi Meghan Markle
1 jam yang lalu
Melinda Kenang Momen...
Melinda Kenang Momen Menegangkan saat Mengungkap Ingin Bercerai dari Bill Gates
2 jam yang lalu
Bunda Corla Sebut Ruben...
Bunda Corla Sebut Ruben Onsu seperti Bayi Baru Lahir setelah Mualaf: Suci Tanpa Dosa
2 jam yang lalu
Dewi Yull Bagikan Jadwal...
Dewi Yull Bagikan Jadwal Pemakaman Jenazah Ray Sahetapy
9 jam yang lalu
Penampakan Pantai Batukaras...
Penampakan Pantai Batukaras Pangandaran Diserbu Wisatawan saat Libur Lebaran
10 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved