Ini Daging Hewan yang Mengandung Kolesterol, Lengkap dengan Kadarnya

Kamis, 30 Desember 2021 - 11:35 WIB
loading...
Ini Daging Hewan yang...
Memiliki kolesterol yang tinggi membuat Anda harus lebih selektif lagi dalam memilih makanan yang akan dikonsumsi. Makanan seperti jeroan dan daging kambing mengandung kolesterol yang asupannya harus dibatasi demi menjaga kesehatan. Foto/Ilustrasi/Ist
A A A
JAKARTA - Memiliki kolesterol yang tinggi membuat anda harus lebih selektif lagi dalam memilih makanan yang akan dikonsumsi. Makanan seperti jeroan dan daging kambing mengandung kolesterol yang asupannya harus dibatasi agar kesehatan terjaga.

Jika anda terus mengkonsumsi makanan yang tinggi kolesterol, tentunya akan meningkatkan risiko seseorang terkena penyakit serius. Dilansir dari buku “Panduan Praktis Memilih Produk Daging (2003)” oleh Ir Burhan Bahar, diantara daging sapi, ayam dan ikan, ikan adalah produk pangan hewani yang paling rendah mengandung kolesterol.

Dikutip dari Alodokter daging kambing mengandung beragam nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti protein, lemak, kalium, zat besi, zinc, kalsium, selenium, fosfor, folat, vitamin b, vitamin K, dan vitamin E.

Walupun mengandung banyak sekali nutrisi, tetapi daging kambing juga mengandung lemak jenuh, yang jika dikonsumsi terlalu banyak bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.



Dalam 100 gram ikan, hanya mengandung kolesterol 50-60 mg. Daging sapi dan daging ayam mengandung kolesterol yang relative sama besar, yaitu 60-120 mg per gram. Tetapi kandungan kolesterol dalam telur tidak kalah tinggi, dimana kandungan kolesterol dalam telur tercatat bisa mencapai 450 mg per 100 gram.

Kandungan kolesterol dalam otak sapi bisa mencapai 2.000-3.000 mg per 100 gram. Kandungan kolesterol kerrang dan kepiting pun bisa dibilang cukup tinggi, dimana terdapat 100-200 mg per 100 gram. Dari hal itulah yang membuat tidak baik untuk mengkonsumsi daging sapi dengan ikan atau kerang secara berbarengan.

Agar lebih sehat, Anda dianjurkan untuk mengolah daging kambing menjadi kambing panggang, bakar atau sup. Jangan menggoreng daging kambing, dikarenakan bisa menambah kadar lemak jenuh dan kolesterol di dalam daging tersebut.

Selain itu, potong terlebih dahulu bagian lemak yang terdapat dalam daging kambing sebelum mengolahnya, dan juga bisa menambahkan sayur-sayuran untuk membantu menjaga kadar kolesterol yang diserap oleh tubuh.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pernah menganjurkan untuk masyarakat membatasi konsumsi lemak dan minyak sampai seperempat dari kecukupan. Artinya masyarakat boleh untuk mengkonsumsi makanan berlemak seperti daging, tetapi tidak secara berlebihan. Dikarenakan akan berakibat pada gangguan penyakit seperti penyempitan pembuluh darah arteri dan penyakit jantung coroner.
MG03-Annisa Nurul Puspadewi
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kasus Hipertensi dan...
Kasus Hipertensi dan Kolesterol Naik, Singapura Wajibkan Label Gizi pada Makanan Olahan
Resep Minuman Penurun...
Resep Minuman Penurun Kolesterol, Solusi Sehat usai Santap Makanan Lebaran Berlemak
8 Cara Cegah Asam Urat...
8 Cara Cegah Asam Urat dan Kolesterol Tinggi Kambuh saat Lebaran, Jangan Kalap Makan!
3 Makanan Lebaran yang...
3 Makanan Lebaran yang Menyebabkan Kolesterol Tinggi, Waspadai Konsumsinya
7 Kue Lebaran yang Tinggi...
7 Kue Lebaran yang Tinggi Kolesterol, Lezat tapi Picu Masalah Kesehatan
8 Kesalahan Sarapan...
8 Kesalahan Sarapan yang Menyebabkan Kolesterol Tinggi
5 Tanda Kolesterol Tinggi...
5 Tanda Kolesterol Tinggi di Kepala, Tak Melulu Leher Kaku
Mata Bisa Deteksi Dini...
Mata Bisa Deteksi Dini Diabetes hingga Kanker, Perhatikan Tanda-tandanya
5 Bentuk Kuku Tanda...
5 Bentuk Kuku Tanda Kolesterol Tinggi, Periksa Sekarang!
Rekomendasi
Digitalisasi Dorong...
Digitalisasi Dorong Transparansi dan Percepat Layanan Publik
Tanda Tanya Pakar Soal...
Tanda Tanya Pakar Soal Penghapusan Kewenangan TNI Dalam Pemberantasan Narkoba
Yusril Tegaskan Hukuman...
Yusril Tegaskan Hukuman Mati Tidak Dihapus di KUHP Nasional, Begini Penjelasannya
Berita Terkini
Lagu Ed Sheeran Disebut...
Lagu Ed Sheeran Disebut Tidak Sehat untuk Otak, Merusak seperti Heroin
38 menit yang lalu
Profil dan Biodata Faizal...
Profil dan Biodata Faizal Hussein, Pemeran Walid di Drama Malaysia Bidaah
1 jam yang lalu
Victoria Bakal Temui...
Victoria Bakal Temui Rebecca Loos Selingkuhan David Beckham, demi Lindungi Keluarga
1 jam yang lalu
2 Artis Indonesia Naik...
2 Artis Indonesia Naik Haji 2025, Nomor Terakhir Baru Mualaf
2 jam yang lalu
Fitur Barang Gratis...
Fitur Barang Gratis OLX Diminati Pengguna, Selebgram Awkarin Turut Berbagi
3 jam yang lalu
Kisah Rosna, Penenun...
Kisah Rosna, Penenun Songket dari Solok yang Menembus Pasar Global
3 jam yang lalu
Infografis
Oarfish, Ikan Kiamat...
Oarfish, Ikan Kiamat yang Dikaitkan dengan Bencana Alam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved