5 Destinasi Wisata Instagramable di Jogja, Nomor Terakhir Indah Banget Spot Fotonya

Kamis, 30 Desember 2021 - 13:50 WIB
loading...
5 Destinasi Wisata Instagramable...
5 Destinasi wisata instagramable di Jogja, diantaranya Merapi Park yang indah banget spot fotonya. Foto/Instagram Merapipark.Jogja
A A A
JOGJAKARTA - Destinasi wisata instagramable di Jogja semakin banyak diburu. Selain terkenal karena budayanya, Jogjakarta juga memiliki segudang keistimewaan.

Diantaranya terdapat tempat wisata yang instagramable, unik, menarik, dan selalu memikat para wisatawan. Tak hanya itu, Jogjakarta juga menjadi salah satu daerah tujuan wisata paling digemari.

Tempat wisata hits di Jogjakarta memang terkenal akan pesona keindahannya. Menjelang liburan akhir tahun, kota yang terkenal dengan makanan gudeg ini menghadirkan tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Mulai dari wisata alam, kuliner hingga wisata buatan semua tersedia komplit di Jogja.



Penasaran tempat wisata mana sajakah yang ada di Jogjakarta? Berikut 5 destinasi wisata di Jogjakarta paling hits dan instagramable:

1. Bukit Panguk Kediwung
5 Destinasi Wisata Instagramable di Jogja, Nomor Terakhir Indah Banget Spot Fotonya

Bukit Panguk Kediwung menawarkan keindahan matahari terbit atau biasa disebut sunrise di atas awan. Sunrise ini sangat terlihat jelas karena lokasi Bukit Panguk Kediwung yang berada di sebelah Timur. Waktu terbaik untuk menikmati keindahan sunrise di tempat ini sekitar pukul 5 pagi hari. Sedangkan musim terbaik untuk mengunjunginya adalah pada musim kemarau.

Panorama terbaik di Bukit Panguk Kediwung adalah matahari terbit dan gumpalan kabut yang menyerupai awan yang sangat indah. Untuk lokasinya, Bukit Panguk Kediwung berada di Dusun Kediwung, Kelurahan Mangunan, Kecamatan Dlingo Kabupaten Bantul, Jogjakarta. Harga tiket masuk akan dikenai biaya sekitar Rp3.000 saja.

2. Seribu Batu Songgo Langit
5 Destinasi Wisata Instagramable di Jogja, Nomor Terakhir Indah Banget Spot Fotonya

Destinasi wisata Seribu Batu Songgo Langit mulai banyak diperbincangkan sejak resmi dibuka pada tahun 2017 lalu. Kawasan wisata alam yang terletak di Bantul ini sukses menarik banyak pengunjung karena menyajikan spot foto yang unik.



Kawasan ini mulai ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Kawasan wisata ini juga dikenal karena dibangun dengan konsep tematik. Tak hanya itu, tempat wisata ini juga dilengkapi dengan berbagai spot foto. Anda bebas mengeksplorasi dan berselfie ria di setiap lokasi yang instagramable.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2108 seconds (0.1#10.140)