Kolesterol Tinggi Ada di 7 Makanan Cepat Saji Ini

Minggu, 13 Februari 2022 - 16:30 WIB
loading...
A A A
3. Daging Sapi

Jika Anda belum siap mengucapkan selamat tinggal pada daging sapi, pertimbangkan potongan daging yang lebih ramping seperti tenderloin atau flank, round, rump, atau tip steak untuk mengurangi lemak jenuh serta menurunkan kadar kolesterol.

4. Fried Chicken

Mengonsumsi daging ayam bersamaan dengan kulitnya dapat meningkatkan kadar kolesterol. Ingat bahwa daging unggas gelap memiliki lebih banyak lemak daripada daging putih. Saat membuat pilihan ayam, pilihlah yang tanpa kulit dan lewati daging berwarna gelap.

5. Camilan yang Digoreng

Makanan yang digoreng memiliki kandungan lemak trans yang dapat mengubah makanan sehat menjadi makanan peningkat kolesterol. Lemak ini dihasilkan dari penambahan hidrogen ke minyak nabati, yang kemudian digunakan dalam banyak makanan panggang komersial atau makanan yang digoreng seperti kue kering, kentang goreng, onion ring, dan kerupuk.

6. Telur

Bagi Anda pecinta telur, perlu diketahui kalau kuning telur juga merupakan makanan yang berkolesterol tinggi. Pasalnya, pada 1 butir kuning telur terdapat 213 mg kolesterol. Sebaliknya, putih telur mengandung 0 kolesterol.

7. Cumi-Cumi

Penderita penyakit jantung dan kolesterol tinggi sebaiknya tidak menyantap makanan laut satu ini. Setiap 100 gram atau 1 piring kecil cumi-cumi mengandung sekitar 233 mg kolesterol. Apalagi kalau diolah dengan butter, cumi-cumi tersebut dapat meningkatkan kadar kolesterol.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1556 seconds (0.1#10.140)