Angkat Kekayaan Kuliner Nusantara agar Mendunia, Festival Jajanan Bango 2022 Akan Digelar di Mandalika Lombok

Minggu, 13 Maret 2022 - 23:48 WIB
loading...
Angkat Kekayaan Kuliner...
Prosesi pelepasan rombongan motor Festival Jajanan Bango 2022 Mandalika yang langsung diberangkatkan oleh Menparekraf Sandiaga Uno. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Setelah dua tahun absen akibat Pandemi Covid-19, Festival Jajanan Bango (FJB) akan kembali digelar pada 18-20 Maret 2022. Event kuliner ini merupakan kerja sama antara brand Bango produksi PT Unilever Indonesia, Tbk. dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Mengambil lokasi di area Pantai Kuta Mandalika, Lombok, FJB tahun ini bakal menghadirkan puluhan kuliner autentik yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia. Acara ini sekaligus mengambil momentum penyelenggaraan Moto GP 2022 di Sirkuit Mandalika.

Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif Kemenparekraf Muhammad Neil El Himam mengatakan, Indonesia menurut Presiden Jokowi tengah berada dalam fase penting pemulihan ekonomi dan ini menjadi momentum bagi Indonesia untuk bangkit.



"Sebagai bentuk upaya pemulihan ekonomi masyarakat, Kemenparekraf/Baparekraf selalu melihat potensi subsektor ekraf yang dapat mendukung hal tersebut. Kuliner Indonesia adalah salah satu subsektor ekonomi kreatif yang berperan besar pada kebangkitan perekonomian," katanya dalam konferensi pers daring, Minggu (13/3/2022).

Menurut data Focus Economy Outlook 2020, kuliner berkontribusi 41% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia. Total produk kuliner Indonesia mencapai USD27,5 miliar per tahun. Hal ini membuktikan bahwa kuliner autentik Nusantara menjadi salah satu tulang punggung perekonomian kreatif Indonesia.

Sementara itu, Direktur Foods & Refreshment PT Unilever Indonesia, Tbk. Hernie Raharja menjelaskan, Bango telah secara konsisten melestarikan dan memajukan kekayaan kuliner Indonesia melalui berbagai program dan aktivitas, salah satunya FJB yang digelar sejak 2005. Melalui festival kuliner yang menghadirkan puluhan penjaja kuliner legendaris dari berbagai wilayah Nusantara ini, pihaknya percaya bahwa FJB dapat menjadi katalisator untuk memperkuat komitmen bersama dalam melestarikan warisan kuliner Indonesia.



"Kebanggaan terhadap kekayaan ragam cita rasa kuliner Nusantara pun begitu terasa dari puluhan ribu pecinta kuliner yang selalu memadati FJB di tahun-tahun sebelumnya," kata Hernie.

Sejak 2018, pelaksanaan FJB telah berkolaborasi dengan Kemenparekraf karena dinilai memiliki peran strategis dalam memperkuat sektor wisata kuliner. Kualitas penyelenggaraannya juga dipandang baik dan mampu merangkul audiens yang besar sehingga dinilai efektif untuk menyebarluaskan pesan #BanggaBuatanIndonesia dan #BeliKreatifLokal kepada para pecinta kuliner.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Petualangan Kuliner...
Petualangan Kuliner Tradisi-Modern untuk Berbuka Puasa dan Sahur di Radiance Ramadan
Profil dan Biodata Codeblue:...
Profil dan Biodata Codeblue: dari Review Makanan ke Jeruji Besi, Apa yang Sebenarnya Terjadi?
Profil William Andersen,...
Profil William Andersen, Pemilik Akun Codeblu yang Diduga Peras Pengusaha Kuliner hingga Diboikot
Menikmati Olahan Modern...
Menikmati Olahan Modern Kuliner Nusantara ala Resor Bintang Lima di Bali
Tren Baru Sarapan Hotel:...
Tren Baru Sarapan Hotel: dari Buffet ke Live Cooking!
Cita Rasa Indonesia...
Cita Rasa Indonesia Mendunia, Kuliner Nusantara Semakin Dikenal di Qatar
Rans Nusantara Hebat...
Rans Nusantara Hebat Milik Raffi Ahmad Tutup, Diduga Imbas Sepi Pengunjung
Depot Sameen Hadir di...
Depot Sameen Hadir di Kawasan Blok M, Opor Ayam dan Kopi Santan Khas Blora Jadi Andalan
MNC Life Dukung The...
MNC Life Dukung The Rare Tour, Kolaborasi Meatguy Steakhouse dengan Holsteins dan Prime Steak Club
Rekomendasi
Kenapa Video Anggota...
Kenapa Video Anggota DPR Terima Amplop Cokelat saat Rapat Bareng Pertamina Bikin Heboh Publik?
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
Berapa THR yang Diterima...
Berapa THR yang Diterima PPPK 2025? Cek Kisaran Tanggal Pencairannya
Berita Terkini
Banjir Keuntungan! Insentif...
Banjir Keuntungan! Insentif Hingga 50 Juta untuk Kreator di #NgeDealYuk Special Ramadan 2025
11 menit yang lalu
3 Foto Bahagia Bobon...
3 Foto Bahagia Bobon Santoso dan Cheryl Ruan, Saling Unfollow usai Suami Mualaf
51 menit yang lalu
Ramadan Hemat: Bukber...
Ramadan Hemat: Bukber di Hotel Mulai Rp80 Ribuan & Diskon 15%
57 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi, Kamis 13 Maret 2025: Arini Menuntut, Emil Frustasi
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9, Kamis 13 Maret 2025: Leroy Ancam Rahman, Agus-Yayat Jadi Korban
1 jam yang lalu
Profil Kang Gobang yang...
Profil Kang Gobang yang Viral usai Meninggal, Dikenang dalam Episode Preman Pensiun 9
1 jam yang lalu
Infografis
Pertemuan Putin dan...
Pertemuan Putin dan Trump Digelar Bulan Ini di Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved