4 Artis Indonesia Keturunan Australia, Nomor 3 Punya Bisnis Properti dan Tambang
loading...
A
A
A
JAKARTA - Artis Indonesia keturunan Australia memiliki daya pikat tersendiri dibandingkan artis lain. Hidung mancung dengan wajah blasteran membuat mereka selalu berhasil mencuri perhatian publik.
Tak heran jika mereka mendapat banyak tawaran untuk menghiasi layar kaca. Terlebih para artis ini juga memiliki bakat yang mumpuni dalam berakting dan membawakan acara. Siapa saja? Dihimpun dari berbagai sumber, Senin (28/3/2022), simak daftarnya berikut ini.
1. Amanda Rawles
Artis Indonesia keturunan Australia yang pertama adalah Amanda Rawles . Wanita kelahiran 25 Agustus 2000 ini merupakan anak kedua dari pasangan Shane Rawles dan Nasriyah. Ayahnya merupakan warga negara Australia, sedangkan ibu asli Indonesia.
Wajah bule Amanda Rawles memang berasal dari gen sang ayah, namun pesona ibunya juga ikut menurun pada gadis berusia 21 tahun ini.
Popularitas yang dimiliki Amanda saat ini bukan hanya berasal dari paras cantiknya, tetapi berkat kerja kerasnya dalam meniti karier di industri hiburan Indonesia.
Amanda berhasil membuktikan bahwa dirinya memang berbakat sebagai seorang aktris dengan membintangi berbagai judul sinetron maupun film populer. Bahkan, Amanda pernah mendapatkan penghargaan Gold Medal bersama Jefri Nichol dari Indonesian Box Office Movie Awards di tahun 2018.
2. Rebecca Klopper
Artis Indonesia keturunan Australia selanjutnya adalah Rebecca Klopper. Aktris cantik yang dikabarkan dekat dengan Fadly Faisal, adik ipar Vanessa Angel, ini memiliki darah Australia dari sang ayah, James Klopper. Sementara sang ibu, Susana, berasal dari Indonesia.
Rebecca sendiri mulai dikenal setelah bermain peran di sinetron Mermaid in Love yang rilis pada 2016. Berkat aktingnya yang apik, dia mendapat banyak tawaran film dan sinetron, seperti Malu-malu Kucing, Habibie dan Ainun 3, Bisikan Iblis, dan Anak Garuda. Kini, Rebecca pun semakin eksis di dunia hiburan.
3. Andrew White
Artis Indonesia keturunan Australia berikutnya adalah Andrew White . Selain berdarah Australia, suami Nana Mirdad ini juga keturunan Kanada, Jawa Tengah, dan Batak. Tak heran jika Andrew memiliki paras yang rupawan.
Andrew White memulai kariernya dengan bergabung di Contoh Management Artist, di mana ia berhasil masuk ke dalam daftar pemain sinetron Ada Apa dengan Cinta? di RCTI. Semenjak debutnya itu, Andrew White mendapat banyak tawaran bermain peran, seperti Dara Manisku, Si Cantik dan Si Buruk Rupa, hingga Buku Harian Nayla.
Saat ini Andrew memang sudah jarang wara-wiri di layar kaca. Kabarnya, dia sedang menggeluti bisnis properti dan bisnis tambang serta meneruskan bisnis keluarga yang bergerak di bidang konstruksi kolam renang, Tropical Pool and Spa. Meskipun begitu, Andrew masih tetap eksis di media sosial.
4. Hamish Daud
Artis Indonesia keturunan Australia yang terakhir di daftar ini adalah Hamish Daud. Suami Raisa Andriana itu diketahui lahir di Gosford, Australia, pada 8 Maret 1980. Sang ibu merupakan wanita berdarah Madura, sementara ayahnya, David Wylie, berdarah Australia.
Hamish Daud mulai berkecimpung di dunia hiburan sejak 2013. Kala itu, ia diajak Happy Salma untuk bermain sebuah film indie berjudul Description Without Place. Mulai dari situlah, nama Hamish mulai melejit di dunia hiburan. Dengan kemampuan seni peran yang mumpuni serta wajah blasterannya yang rupawan, Hamish banjir tawaran bermain film, seperti Supernova dan Rectoverso.
Tak cukup bermain peran di layar lebar, ayah satu anak ini juga melebarkan sayapnya menjadi pembawa acara My Trip My Adventure dari tahun 2013 hingga 2016. Hingga kini, Hamish Daud masih eksis di layar kaca. Belum lama ini, dia pun melakukan syuting Indonesian Authentic Places untuk program acara MNCTV.
Tak heran jika mereka mendapat banyak tawaran untuk menghiasi layar kaca. Terlebih para artis ini juga memiliki bakat yang mumpuni dalam berakting dan membawakan acara. Siapa saja? Dihimpun dari berbagai sumber, Senin (28/3/2022), simak daftarnya berikut ini.
1. Amanda Rawles
Artis Indonesia keturunan Australia yang pertama adalah Amanda Rawles . Wanita kelahiran 25 Agustus 2000 ini merupakan anak kedua dari pasangan Shane Rawles dan Nasriyah. Ayahnya merupakan warga negara Australia, sedangkan ibu asli Indonesia.
Wajah bule Amanda Rawles memang berasal dari gen sang ayah, namun pesona ibunya juga ikut menurun pada gadis berusia 21 tahun ini.
Popularitas yang dimiliki Amanda saat ini bukan hanya berasal dari paras cantiknya, tetapi berkat kerja kerasnya dalam meniti karier di industri hiburan Indonesia.
Amanda berhasil membuktikan bahwa dirinya memang berbakat sebagai seorang aktris dengan membintangi berbagai judul sinetron maupun film populer. Bahkan, Amanda pernah mendapatkan penghargaan Gold Medal bersama Jefri Nichol dari Indonesian Box Office Movie Awards di tahun 2018.
2. Rebecca Klopper
Artis Indonesia keturunan Australia selanjutnya adalah Rebecca Klopper. Aktris cantik yang dikabarkan dekat dengan Fadly Faisal, adik ipar Vanessa Angel, ini memiliki darah Australia dari sang ayah, James Klopper. Sementara sang ibu, Susana, berasal dari Indonesia.
Rebecca sendiri mulai dikenal setelah bermain peran di sinetron Mermaid in Love yang rilis pada 2016. Berkat aktingnya yang apik, dia mendapat banyak tawaran film dan sinetron, seperti Malu-malu Kucing, Habibie dan Ainun 3, Bisikan Iblis, dan Anak Garuda. Kini, Rebecca pun semakin eksis di dunia hiburan.
3. Andrew White
Artis Indonesia keturunan Australia berikutnya adalah Andrew White . Selain berdarah Australia, suami Nana Mirdad ini juga keturunan Kanada, Jawa Tengah, dan Batak. Tak heran jika Andrew memiliki paras yang rupawan.
Andrew White memulai kariernya dengan bergabung di Contoh Management Artist, di mana ia berhasil masuk ke dalam daftar pemain sinetron Ada Apa dengan Cinta? di RCTI. Semenjak debutnya itu, Andrew White mendapat banyak tawaran bermain peran, seperti Dara Manisku, Si Cantik dan Si Buruk Rupa, hingga Buku Harian Nayla.
Saat ini Andrew memang sudah jarang wara-wiri di layar kaca. Kabarnya, dia sedang menggeluti bisnis properti dan bisnis tambang serta meneruskan bisnis keluarga yang bergerak di bidang konstruksi kolam renang, Tropical Pool and Spa. Meskipun begitu, Andrew masih tetap eksis di media sosial.
4. Hamish Daud
Artis Indonesia keturunan Australia yang terakhir di daftar ini adalah Hamish Daud. Suami Raisa Andriana itu diketahui lahir di Gosford, Australia, pada 8 Maret 1980. Sang ibu merupakan wanita berdarah Madura, sementara ayahnya, David Wylie, berdarah Australia.
Hamish Daud mulai berkecimpung di dunia hiburan sejak 2013. Kala itu, ia diajak Happy Salma untuk bermain sebuah film indie berjudul Description Without Place. Mulai dari situlah, nama Hamish mulai melejit di dunia hiburan. Dengan kemampuan seni peran yang mumpuni serta wajah blasterannya yang rupawan, Hamish banjir tawaran bermain film, seperti Supernova dan Rectoverso.
Tak cukup bermain peran di layar lebar, ayah satu anak ini juga melebarkan sayapnya menjadi pembawa acara My Trip My Adventure dari tahun 2013 hingga 2016. Hingga kini, Hamish Daud masih eksis di layar kaca. Belum lama ini, dia pun melakukan syuting Indonesian Authentic Places untuk program acara MNCTV.
(tsa)