Komedian Gita Bhebhita Sempat Dilarikan ke IGD saat Syuting Film Ngeri-ngeri Sedap!

Minggu, 22 Mei 2022 - 07:36 WIB
loading...
Komedian Gita Bhebhita Sempat Dilarikan ke IGD saat Syuting Film Ngeri-ngeri Sedap!
(ki-ka) Gita Bhebhita sebagai Sarma, Tika Panggabean berperan sebagai Ibu dan Bene Dion, penulis serta sutradara film Ngeri-ngeri Sedap. Foto/Celebrities.id
A A A
JAKARTA - Gita Bhebhita Butar Butar sempat dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) saat syuting film Ngeri-Ngeri Sedap. Hal itu diceritakan Gita saat melakukan media visit di Studio 7, iNews Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Komedian 35 tahun itu bercerita, proses syuting film Ngeri-Ngeri Sedap sempat dilakukan di Balige, yang merupakan ibu kota dari Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Lokasinya, kata Gita, benar-benar di pinggir danau. Angin sepoy-sepoy pun terasa begitu sejuk di sana.

"Jadi ada momen aku baru keluar dari kamar mandi terus keringet dingin, kayak mati nih aku di kampung halamanku. Mikirnya kayak gitu," kata Gita saat ditemui Jumat (20/5/2022).

Lebih lanjut, Gita mengatakan jika suhu tubuhnya memang belum terbiasa dengan cuaca dingin Balige, kata dokter. Ditambah lagi, ia tak mengenakan jaket di sana. Itulah mengapa akhirnya Gita bisa masuk angin.



“Akhirnya dibawa ke rumah sakit ke dokter IGD. Dokter cuma bilang kayak gini, kamu enggak asli sini ya? Langsung ketahuan. Iya dok emang bukan asli sini. Emang kenapa dok? Orang sini aja pake jaket dua, kau kok enggak pake jaket. Ternyata masuk angin kak,” ujarnya.

Tak hanya masuk angin saja, ternyata, pada saat yang bersamaan, asam lambung Gita juga ikut kambuh. Bukan tanpa alasan, ini karena ia sempat makan mi instan dalam kondisi tubuh yang kurang sehat.

"Gara-gara masuk angin dan sebelum masuk angin makan mi instan. Jadi kayak combo, halo asam lambung," tambahnya.

Tak sendirian, Gita mengungkap jika Boris Bokir Manullang juga mengalami hal menyedihkan. Pasalnya, sahabatnya tersebut sempat harus menerima tranfusi darah dikarenakan HBnya rendah.

"Jadi di masa syuting itu Boris kelihatan sangat pucet, jadi nanti buat yang nonton cek deh. Di mana Boris pucet karena make up, di mana yang beneran karena HB nya lima. Normalnya HB 13. Terus tiba-tiba pas kita nonton kayak, kau kok kuning ya Bor ternyata pas di momen itu ya pas HB nya lima," kata Gita.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7768 seconds (0.1#10.140)