Keren! Gado-Gado dan Pecel Masuk Daftar Salad Terenak Dunia

Minggu, 31 Juli 2022 - 15:38 WIB
loading...
Keren! Gado-Gado dan...
Gado-gado dan pecel masuk dalam daftar jenis salad terenak di dunia versi Taste Atlas. Foto/Freepik
A A A
JAKARTA - Salad identik sebagai makanan sehat yang kaya vitamin dan mineral. Bagaimana tidak, cangkupan jenis sayur yang beragam membuat jenis makanan itu cocok dinikmati setiap hari.

Indonesia sendiri memiliki jenis salad dengan sentuhan kearifan lokal, yakni gado-gado dan pecel . Siapa sangka, dua menu tersebut ternyata masuk dalam daftar jenis salad terenak di dunia versi Taste Atlas.



Dilansir website tasteatlas.com, Minggu (31/7/2022), tampak gado-gado berada di urutan 24 dari 50, membawahi jenis salad ardei copti asal Rumania dan askordoulakous asal Yunani.

Sementara itu, pecel berada di posisi ke-13 membawahi salad mizeria asal Polandia. Salad terlezat di dunia pun dipuncaki oleh ovcharska dari Bulgaria.



Pecel dan gado-gado sendiri merupakan makanan khas Jawa dan Jakarta. Keduanya berisi beragam macam sayuran dan disiram bumbu kacang. Dua makanan itu tentu bisa ditemui di Ibu Kota dengan mudah. Rasanya yang nikmat dengan perpaduan sayur segar dan bumbu kacang membuat siapa saja ketagihan.

Masuknya dua menu Nusantara ke dalam daftar salad terenak di dunia menambah panjang prestasi kuliner Indonesia di ranah internasional. Sebelumnya, makanan khas Sumatera Barat, yakni rendang, sudah menjadi salah satu makanan terenak di dunia selama delapan tahun berturut-turut.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pecel hingga Ketoprak...
Pecel hingga Ketoprak Masuk Daftar 100 Salad Terbaik di Dunia
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Jelajahi Rekomendasi Makanan Enak Bareng Famous Chef di Rating 5 GTV!
Menikmati Olahan Modern...
Menikmati Olahan Modern Kuliner Nusantara ala Resor Bintang Lima di Bali
Saksikan Program Dapur...
Saksikan Program Dapur Ngebor dan Dapoer Ngebul dalam Kuliner Nusantara di MNCTV
Cemilan Rumput Laut,...
Cemilan Rumput Laut, Bintang Baru Kuliner Indonesia
Konsisten Terapkan Sistem...
Konsisten Terapkan Sistem Jaminan Halal, 2 Produk Bumbu Masak Raih TOP Halal Award 2024
SIAL Interfood, Ajang...
SIAL Interfood, Ajang Unjuk Gigi Kuliner Nusantara di Kancah Internasional
10 Makanan Indonesia...
10 Makanan Indonesia yang Dijual dengan Harga Fantastis di Luar Negeri
5 Kuliner Nusantara...
5 Kuliner Nusantara Ini Masuk Daftar 50 Sup Terbaik Dunia versi Taste Atlas
Rekomendasi
Tiru Prabowo, Wali Kota...
Tiru Prabowo, Wali Kota Jambi Akan Gelar Retreat Ketua RT Hasil Pilkate Serentak
Momen Setahun Sekali,...
Momen Setahun Sekali, Dirut IDSurvey Kobarkan Semangat Jaga Eksistensi
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Partai Perindo Edi Hariyanto Komitmen Perjuangkan Harapan Warga Bengkulu
Berita Terkini
Perilaku Justin Bieber...
Perilaku Justin Bieber di Coachella Meresahkan, Buat Orang di Sekitarnya Ketakutan
13 menit yang lalu
Alasan Menyakitkan Raja...
Alasan Menyakitkan Raja Charles III Enggan Bertemu Pangeran Harry, Ogah Terlibat Drama
53 menit yang lalu
Baim Wong Sering Minta...
Baim Wong Sering Minta Cerai, Paula Verhoeven sampai Memohon demi Pertahankan Pernikahan
1 jam yang lalu
5 Fakta Pernikahan Kristen...
5 Fakta Pernikahan Kristen Stewart dan Dylan Meyer, Digelar Tertutup di Los Angeles
2 jam yang lalu
Paula Verhoeven Klarifikasi...
Paula Verhoeven Klarifikasi Hubungan dengan Pria yang Diduga Selingkuhannya, Bukan Orang Ketiga
2 jam yang lalu
5 Jenis Gembok Terbaik...
5 Jenis Gembok Terbaik untuk Keamanan Rumah
2 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved