Dimas Ahmad Pamer Jualan Bakso di Pinggir Jalan, Netizen Pertanyakan Ruko yang Diberikan Raffi

Sabtu, 10 September 2022 - 10:57 WIB
loading...
Dimas Ahmad Pamer Jualan...
Dimas Ahmad baru-baru ini kembali berjualan bakso di pinggir jalan. Hal tersebut membuat banyak netizen bertanya-tanya terkait ruko yang diberikan Raffi Ahmad. Foto/Instagram Dimas Ahmad
A A A
JAKARTA - Dimas Ahmad baru-baru ini kembali berjualan bakso di pinggir jalan. Hal tersebut membuat banyak netizen bertanya-tanya terkait ruko yang diberikan Raffi Ahmad dan kontrak kerjanya.

Momen Dimas berjualan bakso dibagikan pria 21 tahun itu melalui unggahan di Instagram pribadinya. Dalam video berdurasi singkat, Dimas terlihat menggunakan kaos hitam dan masker hitam.

Tak seorang diri, Dimas bersama temannya terlihat sedang menjajakan bakso. Dimas mengatakan setelah sekian lama di Jakarta, dia akhirnya kembali berjualan bakso.

"Guys akhirnya setelah berabad-abad ngedakem bae di Jakarta, kita jualan lagi guys. Tuh sama Lee Min Ho. Ada babeh juga yang baru dateng," kata Dimas dikutip pada Sabtu (10/9/2022).

Dimas Ahmad Pamer Jualan Bakso di Pinggir Jalan, Netizen Pertanyakan Ruko yang Diberikan Raffi

Foto/Instagram Dimas Ahmad




Pria yang disebut sebagai kembaran Raffi ini bahkan mengajak pengikutnya di Instagram untuk mampir membeli bakso yang dia jual. "Yuk mampir yuk," ucap Dimas.

Postingan tersebut langsung ramai dikomentari netizen. Beberapa di antaranya ada yang menyemangatkan Dimas, namun tak sedikit juga yang mempertanyakan keputusan pria tersebut untuk kembali berjualan.

"Semngatttt dimassss," kata netizen.

"Dimas udh ga kerja sm raffi ya egga di Rans lg?" tanya netizen.


"Bukannya dikasih ruko sama Raffi? semangat yahhh dimas....," tulis netizen.

"Balik jual baso lg Dimas,udh ga sm aa Raffi lg yaa,yaa ga apa2 mending usaha sendiri lbh tenang ga tertekan ikut org lain. Semoga rezeki mu lancar srhat sll n kuliah nya vpt rampung," komentar netizen.

"Gak jadi pindah ke ruko ya? Dl kynya mau pindah ruko deh...," ujar netizen.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1940 seconds (0.1#10.140)