Ini 10 Gejala Kanker Paru-Paru yang Paling Umum Terjadi

Jum'at, 23 September 2022 - 15:39 WIB
loading...
Ini 10 Gejala Kanker...
Kanker paru-paru dalam banyak kasus tidak menimbulkan gejala apapun sampai kanker tersebut menyebar. / Foto: ilustrasi/healio.com
A A A
JAKARTA - Kanker paru-paru dalam banyak kasus tidak menimbulkan gejala apapun sampai kanker tersebut menyebar. Akan tetapi, penyakit kanker paru tetap bisa dikenali dengan tanda-tanda khas, salah satunya batuk tidak kunjung sembuh.

Kanker paru-paru sendiri adalah jenis kanker yang dimulai dari paru-paru. Penyakit ini, menurut laporan Mayo Clinic, menjadi penyakit utama kematian akibat kanker di seluruh dunia.

Orang yang merokok memiliki risiko terbesar terkena kanker paru-paru, meskipun kanker ini juga dapat dialami pada orang yang tidak pernah merokok sama sekali.

Baca juga: Waspada, Ini 5 Penyakit yang Kerap Dijumpai saat Musim Hujan

Risiko kanker paru-paru meningkat seiring dengan lamanya waktu dan jumlah rokok yang dihisap seseorang. Jika Anda berhenti merokok, bahkan setelah merokok bertahun-tahun lamanya, itu bisa menurunkan kemungkinan terkena kanker paru-paru.

Lantas, apa gejala kanker paru-paru yang paling umum terjadi? Dilansir dari American Cancer Society, Jumat (23/9/2022), berikut ulasan selengkapnya:

1. Batuk yang tidak kunjung sembuh, bahkan bertambah parah.

2. Batuk berdarah atau dahak berwarna karat.

3. Nyeri dada yang muncul ketika mengambil napas dalam-dalam, batuk, atau bahkan saat tertawa.

4. Suara serak tiba-tiba.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1373 seconds (0.1#10.140)