Indonesia Tuan Rumah Miss Grand International, Ivan Gunawan: Bangga Bisa Harumkan Nama Bangsa
loading...
A
A
A
JAKARTA - Perancang busana yang juga National Director Miss Grand Indonesia , Ivan Gunawan mengaku, senang dan bangga karena Indonesia mendapatkan kepercayaan untuk menjadi penyelenggara atau tuan rumah ajang bergengsi tingkat dunia yakni Miss Grand International 2022. Pagelaran Miss Grand International ke-10 ini diikuti oleh 69 kontestan perwakilan dari berbagai negara di dunia, termasuk Indonesia. Ivan mengaku bangga lewat event ini bisa menjadi alat promosi wisata sekaligus mengharumkan nama Indonesia di mata dunia.
Dalam acara Welcome Ceremony And Press Conference Miss Grand International 2022, yang diselenggarakan di The Seminyak Beach Resort and Spa, Bali, Jumat (7/10/2022), Ivan Gunawan selaku pendiri Yayasan Mega Bintang yang merupakan pemegang lisensi Miss Grand Indonesia mengungkapkan rasa bangga bisa dipercaya menyelenggarakan sebuah event internasional yang mengharumkan nama bangsa sekaligus menjadi bentuk promosi pariwisata Indonesia.
“Bagi saya menyelenggarakan ajang Miss Grand International 2022, bukan hanya sekedar penyelenggaran event biasa. Namun, ini adalah event besar yang melibatkan banyak negara dan pastinya akan menjadi kebanggaan bangsa Indonesia. Saya ingin memberikan kesan yang mendalam kepada para finalis, sehingga nantinya mereka bisa mempromosikan Indonesia ke tingkat dunia. Dengan begitu pariwisata kita bisa bangkit dan terkenal dimana-mana," ungkap Ivan.
Desainer kelahiran Jakarta, 31 Desember 1981 ini juga mengungkapkan terima kasihnya kepada sejumlah sponsor yang telah membantu poenyelenggaraan Miss Grand International 2022. “Bagi saya, dukungan dari sponsor adalah hal yang sangat luar biasa. Dari awal perencanaan hingga terselenggaranya event hari ini. Saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan saya yang mensponsori acara ini dan yang lainnya mensupport acara ini nantinya bisa berjalan dengan lancar dan mengharumkan nama Indonesia dimata dunia," kata Ivan.
Ivan menjelaskan bahwa dalam rangka perayaan ke-10, rangkaian kegiatan Miss Grand International 2022 dibuat lebih spesial Sashing Ceremony, Rangkaian Awal Miss Grand International 2022 di Bali, lalu kegiatan pra-kontes dilakukan di Bali pada 4-14 Oktober dan Jakarta pada 15-26 Oktober. Sementara puncak penobatan pemenang akan digelar pada tanggal 25 Oktober 2022 mendatang di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat.
Dalam acara Welcome Ceremony And Press Conference Miss Grand International 2022, yang diselenggarakan di The Seminyak Beach Resort and Spa, Bali, Jumat (7/10/2022), Ivan Gunawan selaku pendiri Yayasan Mega Bintang yang merupakan pemegang lisensi Miss Grand Indonesia mengungkapkan rasa bangga bisa dipercaya menyelenggarakan sebuah event internasional yang mengharumkan nama bangsa sekaligus menjadi bentuk promosi pariwisata Indonesia.
“Bagi saya menyelenggarakan ajang Miss Grand International 2022, bukan hanya sekedar penyelenggaran event biasa. Namun, ini adalah event besar yang melibatkan banyak negara dan pastinya akan menjadi kebanggaan bangsa Indonesia. Saya ingin memberikan kesan yang mendalam kepada para finalis, sehingga nantinya mereka bisa mempromosikan Indonesia ke tingkat dunia. Dengan begitu pariwisata kita bisa bangkit dan terkenal dimana-mana," ungkap Ivan.
Desainer kelahiran Jakarta, 31 Desember 1981 ini juga mengungkapkan terima kasihnya kepada sejumlah sponsor yang telah membantu poenyelenggaraan Miss Grand International 2022. “Bagi saya, dukungan dari sponsor adalah hal yang sangat luar biasa. Dari awal perencanaan hingga terselenggaranya event hari ini. Saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan saya yang mensponsori acara ini dan yang lainnya mensupport acara ini nantinya bisa berjalan dengan lancar dan mengharumkan nama Indonesia dimata dunia," kata Ivan.
Ivan menjelaskan bahwa dalam rangka perayaan ke-10, rangkaian kegiatan Miss Grand International 2022 dibuat lebih spesial Sashing Ceremony, Rangkaian Awal Miss Grand International 2022 di Bali, lalu kegiatan pra-kontes dilakukan di Bali pada 4-14 Oktober dan Jakarta pada 15-26 Oktober. Sementara puncak penobatan pemenang akan digelar pada tanggal 25 Oktober 2022 mendatang di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat.
(hri)