Ivan Gunawan Rancang Seragam Karyawan Watsons Indonesia, Motif Batik yang Didominasi Hijau Tosca

Kamis, 26 September 2024 - 21:05 WIB
loading...
Ivan Gunawan Rancang...
Ivan Gunawan dipercaya merancang seragam Watsons Indonesia dan diperkenalkan di hari jadi Watsons ke-18. Foto/ MPI
A A A
JAKARTA - Ivan Gunawan dipercaya merancang seragam Watsons Indonesia. Hal ini berkaitan dengan hari jadi Watsons ke-18 sekaligus Relaunch Watsons Senayan City Store di Main Atrium, Mall Senayan City, Jakarta pada Kamis (26/9/2024).

Di momen spesial ini, setidaknya ada enam model desain seragam ditampilkan lewat fashion show alias peragaan busana yang dikenakan para model. Keenam desain tersebut menonjolkan ciri khas warna Watsons Indonesia yang didominasi hijau tosca.

Hanya saja, motif seragamnya kini lebih diperkaya dengan sentuhan motif tradisional berupa motif batik.

Di momen tersebut, Ivan Gunawan juga secara khusus menampilkan beberapa koleksi persembahannya untuk anniversary ke-18 Watsons Indonesia.

Secara keseluruhan, koleksi yang motifnya menyerupai resort dress tersebut terbuat dari Endek, tenun Khas Bali. Ivan Gunawan sendiri terinspirasi dari keindahan kawasan Kintamani, Bali.

Usai menampilkan sederet koleksinya kolaborasinya dengan Ivan Gunawan, sejumlah jajaran dari Watsons Indonesia lantas menuju store Watsons yang ada di Mall Senayan City untuk melakukan prosesi gunting pita.

Memperingati hari jadi ke-18 tahun, Watsons Indonesia sendiri menghadirkan konsep store terbaru bernama ‘Experience Store’.

Presiden Direktur Watsons Indonesia Lilis Mulyawati mengatakan, melalui konsep ini, Watsons Indonesia menghadirkan ‘wajah baru’ di store-store mereka yang ada di Indonesia.

Salah satunya, dengan penampilan baru para karyawan mereka yang mengenakan seragam khusus rancangan dari desainer Ivan Gunawan.

“Hari ini luar biasa. Kita celebrate Watsons ulang tahun yang ke-18. Tidak hanya ultah yang ke-18 yang kita punya event hari ini. Tapi hari ini kita juga ada gunting pita, ini toko kita yang luar biasa. Ini adalah konsep Watsons yang terbaru yang kita namakan ‘Experience Store’,” ujar Lilis.

“Kita menghighlight inovasi kerjasama antara Watsons dengan Ivan Gunawan, Jadi yang mendesain baju-baju karyawan kami itu dari Ivan Gunawan, jadi dia luar biasa, dan kita kerjasamanya akan berlanjut,” ucap dia lagi.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gandeng HighEnd, Natswear...
Gandeng HighEnd, Natswear Hadirkan Koleksi Lebaran Khas Timur Tengah
Kilau Wastra, Althafunissa...
Kilau Wastra, Althafunissa Perkenalkan Koleksi Eksklusif di IN2MF 2024
Siap Nyebur? Ini Tips...
Siap Nyebur? Ini Tips Skin-Prep Terbaik sebelum Berenang!
Anti-Luntur! Rahasia...
Anti-Luntur! Rahasia Makeup Tahan Lama di Cuaca Panas
Bibir Pucat dan Kering...
Bibir Pucat dan Kering Selama Puasa? Yuk Simak Tips Ini!
Tetap Cantik dengan...
Tetap Cantik dengan Olahraga? Ini Manfaatnya yang Wajib Kamu Tahu!
Tips Agar Makeup Tetap...
Tips Agar Makeup Tetap Flawless Selama Ramadhan
Suka Paddle Tennis?...
Suka Paddle Tennis? Yuk Kenali Lebih Lanjut!
Tips agar Bibir Tetap...
Tips agar Bibir Tetap Lembab saat Bangun Sahur
Rekomendasi
Timnas Indonesia vs...
Timnas Indonesia vs Bahrain: Antara Catenaccio Ala Alex Pastoor dan Debut Emil Audero
230 Rumah di Subang...
230 Rumah di Subang Rusak Diterjang Puting Beliung
Ribuan Kendaraan Pemudik...
Ribuan Kendaraan Pemudik Antre 1 Km di Gerbang Tol Pejagan Gara-gara Saldo E-Toll Habis
Berita Terkini
Ahmad Dhani Sentil Ariel...
Ahmad Dhani Sentil Ariel NOAH yang Izinkan Semua Orang Nyanyikan Lagunya Tanpa Izin: Sok Kaya!
30 menit yang lalu
Pangeran William Menyelamatkan...
Pangeran William Menyelamatkan Nyawa Harry dan Meghan Markle di AS
1 jam yang lalu
5 Trik Mengolah Daging...
5 Trik Mengolah Daging Sapi Empuk Anti Alot, Nomor 1 Gak Perlu Dicuci
2 jam yang lalu
Gwyneth Paltrow dan...
Gwyneth Paltrow dan Tracy Anderson Ejek Meghan Markle: Selamat Datang di Dapur yang Sebenarnya
3 jam yang lalu
Pangeran William Ancam...
Pangeran William Ancam Harry dan Meghan Markle Tidak Ikut Campur Kehidupannya
4 jam yang lalu
Robert Downey Jr Ditolak...
Robert Downey Jr Ditolak Jadi Dokter Doom, Sempat Bujuk Russo Brothers
10 jam yang lalu
Infografis
Market Value Tim Nasional...
Market Value Tim Nasional Asia Tenggara: Timnas Indonesia Teratas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved