MNC Group HUT ke-33, Hary Tanoesoedibjo Kenang Masa Awal Dirikan Perusahaan

Rabu, 02 November 2022 - 18:56 WIB
loading...
MNC Group HUT ke-33,...
MNC Group merayakan ulang tahun yang ke-33. Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengenang masa-masa awal didirikannya perusahaan ini. Foto/Faisal Rahman
A A A
JAKARTA - MNC Group merayakan ulang tahun yang ke-33 hari ini, Rabu (2/11/2022). Pada momen bahagia ini, Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengenang masa-masa awal didirikannya perusahaan ini.

Hary mengatakan bahwa MNC Group pertama kali didirikan pada 2 November 1989 di Surabaya, Jawa Timur. Perusahaan ini kemudian beroperasi di Jakarta pada Februari 1990.

"MNC Group didirikan 2 November 1989 di Surabaya pada saat itu, mulai beroperasi di Jakarta tahun bulan Februari 1990," kata Hary di studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (2/11/2022).

"Berawal dari perusahaan sekuritas bernama PT Bakti Investama yang sekarang berubah menjadi PT MNC Asia Holding tbk dan saya adalah direktur utama yang pertama pada saat itu," sambungnya.



Dalam perjalanannya, MNC Group berkembang sangat pesat. Hanya dalam kurun waktu 3 tahun saja, kiprah MNC Group di dunia sekuritas tak dapat diremehkan.

"Dalam waktu 3 tahun, menjadi salah satu yang terbesar dalam kegiatan sekuritas. Kemudian 1997 tercacat di bursa efek jakarta," jelas.

Bahkan, pada 1998 di saat krisis moneter melanda, MNC Group tetap bertahan dan justru semakin bergerak maju.

"Tahun 1998 terjadi krisis moneter, sehingga banyak perusahaan runtuh tapi MNC Group mampu berkembang di tengah krisis," ujar Hary.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2226 seconds (0.1#10.140)