Nostalgia Sinetron Horor Komedi Terkenal, Nonton Iiihhh Serrreemm di Vision+

Selasa, 08 November 2022 - 16:48 WIB
loading...
Nostalgia Sinetron Horor...
RCTI kembali menghadirkan sinetron produksi Mega Kreasi Films yang telah tayang perdana pada 23 Oktober 2017 lalu berjudul Iiihhh Serrreemm. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - RCTI kembali menghadirkan sinetron produksi Mega Kreasi Films yang telah tayang perdana pada 23 Oktober 2017 lalu berjudul Iiihhh Serrreemm.

Dalam sinetron ini, Anda akan menyaksikan perjalanan sekelompok anak kecil dalam memecahkan beragam misteri di sekitarnya.

Iiihhh Serrreemm dibintangi Jovarel Callum sebagai Rafa, Fairel Banyu sebagai Adam, Iqkey Khalifah sebagai Ali, haura Lathifa sebagai Bella, Deswita Maharani sebagai Bu Ranti, Ferry Maryadi sebagai Beni alias Pak RT, dan beberapa pemeran lainnya.

Sinetron bergenre horror dengan sentuhan komedi ini, menghadirkan berbagai kisah mistis yang tersaji dalam setiap episode berbeda. Seperti salah satu episodenya yang menceritakan tentang sebuah kisah villa berhantu di daerah Puncak.

Baca juga: 3 Hari Lagi! BRI Siap Kasih Diskon hingga Rp250.000 untuk Anda di Momen Spesial Ulang Tahun Mister Aladin!

Cerita ini diawali oleh Rafa yang tidak sengaja terbangun dari tidurnya setelah mengalami mimpi buruk. Dalam mimpinya tersebut, ia melihat penampakan hantu dalam sebuah villa tua tak berpenghuni yang ia temukan.

Dari kejadian itulah, Rafa mengatakan kepada sang ibu bahwa dirinya tidak ingin pergi ke Puncak esok hari. Lelah mendengar sang adik yang terus-menerus ketakutan, Ali pun berjanji kepada sang ibu untuk membantu menghilangkan rasa takut Rafa tersebut.

Tidak disangka, ternyata mimpi tersebut benar-benar terbukti saat ia dan yang lain mendengar cerita dari Ujang, anak Kepala Perkebunan di Puncak. Ia bercerita bahwa memang ada sebuah villa berangker yang memang kerap memunculkan suara aneh dan berbagai kejadian mengerikan lainnya.

Menariknya, sinetron Iiihhh Serrreemm juga turut menghadirkan berbagai kisah menarik, seperti Noni Belanda, Suster Ngesot, Hantu Jeruk Purut, Mak Lampir, Jailangkung, serta berbagai kisah mistis lain yang berkembang di masyarakat.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1817 seconds (0.1#10.140)