Liburan ke Bandung, Tak Lengkap Tanpa Oleh-oleh Khas Kota Kembang Ini

Rabu, 21 Desember 2022 - 11:58 WIB
loading...
Liburan ke Bandung,...
Liburan ke Bandung tak lengkap rasanya tanpa membeli sejumlah oleh-oleh khas kota kembang, diantaranya Pisang Bolen. Foto/Instagram @kartikasaribakery
A A A
BANDUNG - Musim liburan akhir tahun Natal dan Tahun Baru 2022/2023 yang bertepatan dengan libur sekolah segera tiba. Masyarakat mulai melakukan perencanaan untuk liburan bersama keluarga, atau sekadar pulang kampung.

Nah, bagi Anda yang berencana menghabiskan waktu liburan di Bandung, tak ada salahnya mempersiapkan segala sesuatunya sedini mungkin. Mulai dari penginapan, transportasi, destinasi wisata, kuliner, belanja buah tangan sebagai kenang kenangan atau untuk dibagikan kepada tetangga dan saudara.

Khusus buah tangan atau belanja oleh oleh, ada beberapa rekomendasi yang bisa dijadikan acuan ketika di Bandung. Lokasinya pun cukup banyak, dengan akses yang cukup mudah dijangkau. Mulai dari Pasar Baru Bandung di Jalan Otto Iskandardinata untuk belanja fesyen, aksesoris, hingga makanan.

"Pasar Baru sejak dulu memang menjadi tujuan wisatawan lokal dan mancanegara mencari oleh oleh. Semua ada, dari fesyen, aksesoris, hingga makanan khas Bandung," jelas Ketua Paguyuban Pasar Baru Bandung Iwan Suhermawan.



Di Pasar Baru Bandung terdapat ribuan pedagang, dengan komposisi pedagang fesyen 70 persen, aksesoris 15 persen, kuliner 7,5 persen, dan sisanya pedagang pasar tradisional. Harga yang dijual pun cukup terjangkau dengan banyak pilihan.

Di Pasar Baru, akan dijumpai beberapa makanan legendaris oleh oleh khas Bandung, seperti oncom, peuyeum, aneka snack seperti keripik tempe, manisan, dan lainnya.

Selain Pasar Baru Bandung, Anda juga bisa menemui pusat oleh oleh lainnya yang juga menjajakan makanan, fesyen, aksesoris, dan lainnya di Pasar Kesambi, Jalan A Yani, Kota Bandung. Pasar ini memiliki banyak jongko yang buka lebih dari 10 jam sejak pagi hingga sore.

Selain Pasar Kosambi, beragam oleh oleh tersebut juga bisa didapatkan di sepanjang Jalan Cihampelas, tepatnya di bawah sky walk Teras Cihampelas. Banyak makanan khas yang dijajakan dengan harga terjangkau. Di sini, Anda juga bisa mendapatkan kaus khas Bandung dengan harga murah.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Oleh-oleh Khas Cianjur...
5 Oleh-oleh Khas Cianjur yang Wajib Dibawa saat Arus Balik Mudik Lebaran
Wargi Bandung Siap-siap!...
Wargi Bandung Siap-siap! Ngabuburit Bareng Pemain Sinetron Preman Pensiun 9 di Pesta Oke Ramadan RCTI 2025 di Bandung
Its Family Time! Tahun...
Its Family Time! Tahun Baru Di Rumah Aja Bareng Deretan Film Blockbuster Big Movies Platinum GTV!
Nikmati Sensasi Malam...
Nikmati Sensasi Malam Tahun Baru 2025 di Montezuma Rooftop Lounge, FM7 Resort Hotel
Jakarta, Bandung, dan...
Jakarta, Bandung, dan Surabaya Masuk Daftar 50 Destinasi Kuliner Terbaik di Dunia
10 Rekomendasi Dessert...
10 Rekomendasi Dessert di Bandung, Jadi Salah Satu Tempat Terbaik Menikmati Momen Akhir Tahun
Nikmati Suasana Penuh...
Nikmati Suasana Penuh Nostalgia di Cihampelas Walk Bandung
10 Wisata Alam Hidden...
10 Wisata Alam Hidden Gem di Lombok yang Wajib Dikunjungi saat Liburan
Nikmati Sensasi Liburan...
Nikmati Sensasi Liburan Tepi Danau di Jakarta, Destinasi Pilihan di Momen Akhir Tahun
Rekomendasi
4 Santri Tewas Akibat...
4 Santri Tewas Akibat Tertimpa Tandon Air Pondok Modern Darussalam Gontor
KAJ Imbau Paroki Bunyikan...
KAJ Imbau Paroki Bunyikan Lonceng Gereja Serentak Sore Ini Iringi Pemakaman Paus Fransiskus
Menyambut Pulihnya Pasar...
Menyambut Pulihnya Pasar Kripto dengan Trading Competition dan Fitur Share
Berita Terkini
Petualangan Seru Wisata...
Petualangan Seru Wisata Kereta di Pegunungan Alpen Swiss, Cuma Rp600 Ribuan!
26 menit yang lalu
Siapa Sahabat Baim Wong...
Siapa Sahabat Baim Wong yang Jadi Teman Curhat Paula Verhoeven di Dalam Kamar?
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron 'Terbelenggu Rindu' Eps 221: Usaha Amira dan Biru Dapatkan Sample DNA Arkana
4 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron 'Kau Ditakdirkan Untukku' Eps 16: Kepindahan Alya dan Devan
4 jam yang lalu
Diluar Nalar! Tenny...
Diluar Nalar! Tenny Tap Ungkap Kisah Nyata Ruda Paksa Paling Mencekam di Kanal YouTube
4 jam yang lalu
Farel Tarek Angkat Kesenjangan...
Farel Tarek Angkat Kesenjangan Sosial Lewat Sketsa Humor Segar di Kanal YouTube
4 jam yang lalu
Infografis
Tak Hanya Ketupat, Ini...
Tak Hanya Ketupat, Ini 8 Makanan Khas Lebaran Terbuat dari Beras
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved