Berkreasi Mendesain Baju Sendiri

Selasa, 07 Juli 2015 - 08:52 WIB
Berkreasi Mendesain...
Berkreasi Mendesain Baju Sendiri
A A A
Kreativitas bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan cara memberi aksesori di kaus, seperti yang dilakukan anak-anak di acara Make Your Own Style.

Siang itu, Andyani Salmah, 7, tampak sedang asyik menempelkan pernak- pernik ke sebuah kaus oblong di sebuah meja. Siswi yang baru saja naik dari kelas 1 ke kelas 2 di MI/SD Al Alawiyah Slipi itu sedang berkreasi menciptakan baju berdasarkan hasil imajinasi kreasinya sendiri. Tak hanya Andyani yang berkreasi dengan kaus tersebut, juga ada Diva Karisa Zahira yang masih berusia 6 tahun.

Diva yang baru lulus TK B ini juga terlihat asyik menempel-nempelkan aksesori ke kaus sesuai imajinasi dan kreasinya sendiri. Bahan-bahan yang disediakan, yakni kaus oblong, jarum, benang, manikmanik, lem, kain perca yang sudah dibuat bermacam-macam bentuk, seperti bunga, burung, mobil, dan pohon dan aksesori lainnya.

Dalam melakukan kreativitasnya, Andyani dan Diva didampingi seorang tutor yang juga sales promotion girl produk fashionanak, Lei and Kei, di pusat perbelanjaan Sogo Central Park, Jakarta. Koordinator Indonesia Mother and Child (IMC), David Sutoyo, selaku pemrakarsa acara, menuturkan, kegiatan ini merupakan ajang kreativitas anak dengan judul Make Your Own Style, yang digelar di Sogo Central Park, Jakarta, pada 26-28 Juni 2015.

Kegiatannya mengembangkan kreativitas anak-anak Indonesia dalam berimajinasi dan berkreasi yang dituangkan ke dalam baju. “Jadi, anak-anak tidak dibatasi mau berkreativitas menghias kaus ciptaannya. Si anak tidak dibatasi mau berkreativitas seperti apa, mau menempel apa, mau menjahit apa di baju kaus itu.

Intinya anakanak distimulasi supaya kreativitas dan imajinasinya muncul,” sebut David. Adapun peserta kegiatan ini adalah konsumen Sogo dan produk Lei and Lei yang diundang khusus untuk ikut acara ini. Dalam satu kali event,ada 10 anak yang ikut kegiatan ini. Pesertanya anak dengan usia mulai 4 tahun hingga 8 tahun.

Produsen fashionanak, Lei and Kei, menyediakan seluruh peralatan untuk berkreativitas, mulai baju kaus hingga segala aksesori untuk disematkan di kaus. “Sengaja disediakan kaus oblong karena kaus ini areanya bersih sehingga anak bisa bebas berkreasi untuk menempelkan apa saja di kaus tersebut sesuai kreasi dan imajinasi anak,” kata David.

Setelah anak selesai membuat kreasi di kaus tersebut, selanjutnya anak akan memakai kaus tersebut. Kemudian difoto. Kaus dan foto tersebut diberikan ke anak sebagai kenang-kenangan. Dari hasil kegiatan itu selanjutnya dilombakan lagi untuk tahap grand final yang digelar di Sogo Mal Emporium Pluit, Jakarta. “Kami sengaja merancang acara ini agar anak-anak Indonesia punya imajinasi keluar dari kerangka berpikir umum atau istilahnya out of the box.

Sebab selama ini pendidikan di sekolah hanya mengajarkan hal-hal yang bersifat akademis. Padahal, mungkin sebetulnya anak-anak menyukai kegiatan di luar hal akademis,” kata David. Menurut David, kegiatan ini juga termasuk sebuah proses belajar bagi seorang anak. Hanya beda halnya dengan belajar di sekolah. Kalau belajar di kegiatan ini, dari sudut pandang anak, maka akan melihatnya sebagai kegiatan belajar dengan barang-barang yang mengasyikkan sehingga si anak jadi merasa fun.

“Si anak mengerjakannya pun jadi lebih semangat lagi,” ujar David. David menyebutkan, setiap kegiatan yang digelar Indonesia Mother and Child (IMC) bekerja sama dengan produsen fashionanak, Lei and Kei, lebih diarahkan pada kegiatan keluarga. Jadi, inti tema acaranya adalah kreativitas anak digabungkan dengan keharmonisan keluarga.“

Kami ingin agar ada kedekatan emosional antara customer (orang tua) dan anak-anaknya. Kami sengaja kasih perhatian ke mereka. Hal ini sesuai nilai yang kami usung, yaitu love and kind. Tujuannya supaya anak-anak Indonesia mendapatkan rasa cinta dari keluarga. Kemudian dari situ, maka akan timbul nilai kebaikan yang dilakukan anak,” kata David.

Nuriwan trihendrawan
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0617 seconds (0.1#10.140)