Kapan Waktu Terbaik untuk Mencuci Sprei?

Rabu, 11 November 2015 - 10:15 WIB
Kapan Waktu Terbaik untuk Mencuci Sprei?
Kapan Waktu Terbaik untuk Mencuci Sprei?
A A A
NEW YORK - Sebuah survei yang dilakukan oleh perusahaan kasur, Ergoflex, mengungkapkan bahwa 55% pria single berusia 18-25 tahun hanya mencuci sprei mereka tiga bulan sekali.

Padahal menurut American Chemical Society, setiap manusia tidur meninggalkan 500 juta sel kulit mati di sprei. Bahkan tidak hanya sel kulit mati, ada juga keringat, minyak, bakteri hinga mikroorganisme di atas sprei.

Meski demikian, hal tersebut tidak berbahaya. Namun jika dibiarkan, profesor dari London School of Hygiene and Tropical Medicine, Sally Bloomfield mengatakan sprei akan sulit untuk dibersihkan.

Dilansir dari Men's Health, beberapa virus dan jamur pun bisa bersarang di atas kasur. Parahnya, virus dan jamur tersebut membuat Anda mudah terserang penyakit. Untuk itu, Sally menyarankan agar mencuci sprei seminggu sekali dengan air panas. Cara ini dipercaya mampu membunuh kuman yang ada di sprei.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5301 seconds (0.1#10.140)