5 Trik Membuat 'Mashed Potatoes' jadi Hidangan Penggugah Selera

Senin, 23 November 2015 - 05:25 WIB
5 Trik Membuat Mashed...
5 Trik Membuat 'Mashed Potatoes' jadi Hidangan Penggugah Selera
A A A
SYDNEY - Kentang tumbuk atau yang terkenal dengan sebutan mashed potatoes merupakan makanan paling sederhana dan mudah dibuat untuk Anda sajikan di tengah meja makan.

Selain rasanya yang lezat, mashed potatoes juga seringkali menjadi favorit anak-anak karena teksturnya yang lembut dan creamy.

Meski begitu, mashed potatoes akan menjadi sajian yang membosankan jika Anda membuatnya terlalu banyak.

Dilansir Kitchn, berikut alternatif cara membuat mashed potatoes menjadi sajian yang menggugah selera.

1. Sajikan sebagai pengganti pasta

Jadikanlah mashed potatoes Anda sebagai pengganti pasta. Rasa creamy dan gurih dari mashed potatoes akan sangat pas ketika berpadu dengan topping pasta yang Anda buat, seperti segala bentuk menu ayam, bakso home-made, ataupun tuna dan sosis. Anda juga bisa menikmati mashed potatoes bersama ragout daging dan sayuran yang tentu lebih menyehatkan.

2. Sajikan bersama sup

Dengan menambahkan mashed potatoes ke dalam semangkup krim sup akan menambah kekayaan citarasa dan tekstur dari sup itu sendiri. Tak hanya krim sup, Anda juga dapat menambahkannya ke dalam sup ayam yang lengkap dengan potongan wortel dan buncis.

3. Sajikan sebagai topping pizza

Jika Anda gemar membuat pizza sendiri di rumah, tak ada salahnya mengganti potongan kentang yang biasa dijadikan topping pizza dengan mashed potatoes. Oleskan saus tomat atau saus sambal di adonan kulit pizza, kemudian tambahkan mashed potatoes yang diikuti dengan topping lainnya sesuai selera. Jangan lupa untuk menambahkan keju mozzarella diatasnya agar meleleh saat dipanggang.

4. Dibuat pie kentang

Mashed potatoes yang Anda miliki dirumah juga dapat dimasak lagi menjadi kentang panggang atau pie kentang. Hanya dengan meratakan mashed potatoes pada loyang pie, kemudian tambahkan tumisan sayuran seperti wortel, buncis, telur, dan bihun, tutup kembali dengan mashed potatoes, taburkan keju parut diatasnya, panggang, dan sajikan.

5. Dibuat waffle kentang

Cara terakhir ini sepertinya yang termudah dan akan menjadi alternatif menu sarapan. Anda bisa membuat waffle kentang versi gurih ataupun manis. Hanya dengan menambahkan mashed potatoes ke dalam adonan waffle kemudian memasaknya diatas cetakan waffle dan disajikan dengan topping favorit, Anda sudah dapat menikmati kudapan sehat dan lezat untuk memulai aktifitas.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.8166 seconds (0.1#10.140)