Emma Stone Makin Mesra dengan Ryan Gosling

Jum'at, 15 Januari 2016 - 00:25 WIB
Emma Stone Makin Mesra...
Emma Stone Makin Mesra dengan Ryan Gosling
A A A
LOS ANGELES - Lionsgate Films telah merilis foto resmi pertama dari film musikal karya Damien Chazelle, La La Land. Di foto tersebut menampilkan aktris dan aktor utama, Emma Stone dan Ryan Gosling dalam film tersebut.

Keduanya terlihat tengah melakukan sesuatu yang luar biasa, yakni menari di atas sebuah bangunan di Los Angeles, AS dengan matahari terbenam sebagai latar belakangnya.

Dalam film ini, Stone memainkan karakter seorang aktris, Mia, yang merasa kesepian dan putus asa untuk menyesuaikan diri. Sementara itu, Gosling berperan sebagai pianis jazz yang karismatik bernama Sebastian.

Keduanya menggunakan cara menari untuk menceritakan kisah cinta romantis mereka dalam drama musikal ini.

“Ada romantisme yang luar biasa di LA yang mungkin tidak selalu Anda lihat ketika Anda terjebak dalam hambatan lalu lintas,” kata Chazelle yang menggarap adegan menari ini pada bulan September silam.

“Saya ingin membuat surat cinta besar untuk kota dan fokus pada semua seniman muda yang berpengalaman. Film musikal Hollywood pendahulu begitu pandai mengungkapkan sesuatu,” ungkap Chazelle yang kemudian menjelaskan bahwa Los Angeles adalah sebuah kota yang sempurna untuk menceritakan kisah dari dua seniman.

Dilansir Aceshowbiz, sutradara ini juga mengungkapkan bahwa adegan romantis dalam La La Land ini terinspirasi oleh tarian dari Fred Astaire dan Ginger Rogers yang terkenal pada tahun 1935, Top Hat.

Drama musikal yang rencananya akan dirilis di Amerika Serikat pada 15 Juli 2016 ini juga diramaikan oleh Rosemarie DeWitt, John Legend, Finn Wittrock, Sonoya Mizuno dan Meagen Fay.
(alv)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5826 seconds (0.1#10.140)