Trik Membersihkan Glitter pada Kuku, Mata dan Rambut

Sabtu, 16 Januari 2016 - 03:25 WIB
Trik Membersihkan Glitter pada Kuku, Mata dan Rambut
Trik Membersihkan Glitter pada Kuku, Mata dan Rambut
A A A
LONDON - Glitter kerap digunakan sebagian orang untuk tampil glamor. Umumnya, sejumlah orang menggunakan glitter di kuku, bibir hingga rambut.

Sayangnya, penggunaan glitter tidak mudah untuk dibersihkan. Bahkan, beberapa orang mengaku kesulitan untuk membersihkan glitter pada riasan mereka.

Meski demikian, Anda tidak perlu khawatir. Anda tetap bisa membersihkan glitter dengan cara berikut yang dilansir dari Cosmopolitan.

1. Glitter pada mata
Gunakan selotip atau pita perekat untuk membersihkan glitter pada mata. Namun, cara ini diperlukan kesabaran ekstra.

Selain selotip dan pita, Anda juga bisa membersihkannya dengan minyak dan kapas tangkai. Minyak untuk membersihkannya bisa berupa baby oil, atau eye makeup remover bertekstur minyak, hingga olive oil.

Caranya, teteskan minyak pada kapas tangkai lalu sapukan pada bagian mata yang akan dibersihkan.

2. Glitter pada rambut
Membersihkan glitter dari helaian rambut tidak semudah saat Anda mengaplikasikannya. Untuk membersihkannya, Anda perlu rendam rambut dengan minyak zaitun atau kelapa selama 10 menit, selanjutnya gunakan shampo dan bilas dengan air.

3. Glitter pada kuku
Campuran lem PVA dengan air bisa memudahkan Anda untuk membersihkan glitter. Anda pun cukup mengelupaskan cat glitter tanpa merusak kuku.

Kertas timah, kapas dan cairan aseton pembersih kuku juga bisa memberishkan kuku Anda dari glitter.

Caranya, rendam kapas pada cairan pembersih kuku lalu angkat dan bungkus dengan kertas timah serta biarkan sampai 5 menit. Selanjutnya, agar glitter terangkat, gosok kuku dengan lembut.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6661 seconds (0.1#10.140)