David Foster dan Robin Thicke Jadi Penampil Spesial di JJF 2016

Selasa, 26 Januari 2016 - 20:56 WIB
David Foster dan Robin Thicke Jadi Penampil Spesial di JJF 2016
David Foster dan Robin Thicke Jadi Penampil Spesial di JJF 2016
A A A
JAKARTA - Seperti tahun-tahun sebelumnya, Java Jazz Festival (JJF) 2016 juga bakal menampilkan sederetan musisi jazz kondang baik dari dalam dan luar negeri. Tahun ini, ada dua musisi mancanegara yang akan jadi penampil istimewa.

Mereka adalah David Foster dan Robin Thicke. Keduanya akan tampil di special show di ajang ini.

Program Director JFF Paul Dankmeyer mengatakan, David Foster dipilih sebagai penampil di special show karena penggemarnya cukup banyak di Indonesia. "Foster adalah artis paling terkenal makanya kita undang dia," ujar Paul di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (26/1/2016).

Dalam kesempatan yang sama, Presiden Direktur PT Java Jazz Festival (JJF) Dewi Gontha mengatakan bahwa akan ada 100 show di festival jazz terbesar di Indonesia. Dalam satu hari bakal digelar 33 show baik dari musisi lokal maupun internasional.

"Kita tetep pakai konsep yang sama, kurang lebih ada 11 panggung. Minimal ada 3 show, jadi satu hari bisa 33 show. Diperkirakan dalam tiga hari akan ada sekitar 100 show," papar Dewi.

Dikutip dari laman resmi JJF, baik David Foster dan Robin Thicke telah dikonfirmasi menjadi pengisi festival ini. Sementara, musisi internasional lain yang sudah memberikan konfirmasi untuk tampil antara lain BadBadNotGood, Berget Lewis, Boney James, Brian Simpson, Candy Dulfer, Charlie Lim, Berget Lewis, Enrico Rava Quartet, The Seventh Fleet, Hiatus Kaiyote, Jacob Collier, Jazz Orchestra of The Concertgebouw, Kurt Elling, Larry Coryell & David Garfield, dan Level 42.

Selain itu, masih ada Michelle Walker, Monty Alexander Harlem-Kingston Express, New West Guitar Group, Orquesta Buena Vista Social Club® "Adiós Tour", Patti Austin, Relish, Richard Galliano New Musette Quartet, Rick Braun, Ron King Big Band, Seun Kuti & Egypt 80, The Yellow Jackets, Till Brönner, Tokyo Ska Paradise Orchestra, dan Tony Monaco. Sedangkan dari dalam negeri, mereka yang telah memberikan konfirmasi untuk tampil antara lain Laid This Nite, Brain Juice Parlor, Barasuara, Mocca, Kuntoaji, Sopana Sokya, Tomorrow People Ensemble, Maliq &Dssential, Afgan, AB-3, Yance Manusama & Otti Jamalus.

JJF akan digelar selama tiga hari pada tanggal 4, 5, 6 Maret 2016. Pagelaran ini bakal diselenggarakan di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9037 seconds (0.1#10.140)