Tips dan Trik Tetap Nyaman saat Memakai High Heels

Senin, 04 April 2016 - 12:01 WIB
Tips dan Trik Tetap Nyaman saat Memakai High Heels
Tips dan Trik Tetap Nyaman saat Memakai High Heels
A A A
LOS ANGELES - Sepatu berhak tinggi atau high heels biasanya identik dengan acara-acara mewah dan glamor. Selain itu, high heels juga kerap digunakan oleh sebagian pekerja kantoran untuk menunjang karir mereka.

Beberapa nama merk high heels ternama yang kerap menjadi dambaan setiap wanita untuk memilikinya adalah Stuart Weitzman, Gianvito Rossi, Christian Louboutin, Yves Saint Laurent, Valentino, dan masih banyak yang lainnya.

Entah sebagai tuntutan penampilan ataupun karir, penggunaan high heels memang dapat menambah kesan cantik dan anggun bagi kaum hawa. Namun, mengenakan high heels berjam-jam tentu akan membuat kaki lelah atau bahkan sakit.

Dilansir Eonline, seorang style expert Hollywood, Lindsay Albanese, berbagi tips untuk membuat high heels terasa lebih nyaman.

“Gunakanlah perban kain. Itu yang digunakan oleh semua stylist dan artis. Lupakan plester, karena mereka dapat lepas kapan saja dan membuat kaki tetap lecet.
Perban kain memiliki sedikit padding dan perekat super-lengket sehingga tidak akan bergeser dan lepas. Anda dapat menempelkannya pada kaki Anda seperti ketika mengenakan plester. Anda juga dapat melapisi bagian dalam sepatu Anda dimanapun yang membuat Anda tidak nyaman” jelas Lindsay.

Selain memberikan tips agar kaki Anda merasa lebih nyaman menggunakan high heels, Lindsay juga menjelaskan bagaimana caranya untuk mencegah agar Anda tidak terjatuh ketika Anda mengenakan high heels dengan bagian sol yang sedikit licin.

“Ketika Anda memiliki heels dengan sol yang licin dan ketika Anda mencoba untuk mendapatkan kembali keseimbangan, ada baiknya untuk berjalan perlahan menuju jalanan yang terlapis semen atau berkerikil. Ini akan membuat alur kecil di bagian bawah sepatu Anda sehingga tumit Anda tidak akan tergelincir ketika Anda berjalan,” ungkapnya.

Selain itu, ia melanjutkan, “Anda juga dapat menggunakan amplas, kikir kuku atau sesuatu dengan permukaan kasar untuk membuat tekstur pada sol sepatu sehingga tidak terlalu licin. Setelah itu, Anda juga dapat menyemprotkan hairspray pada sol dan biarkan kering. Ini akan membuat alas sepatu menjadi lebih kokoh sementara waktu”.

Disamping berbagai brand high heels ternama yang terlah disebutkan, Lindsay juga memberikan salah satu brand lapisan dalam sepatu favoritnya yang mampu memberikan kenyamanan maksimal bagi mereka yang mengenakannya high heels dengan lapisan tersebut.

“Untuk malam atau hari yang panjang yang dilalui oleh kaki Anda, saya akan selalu merekomendasikan Dr. Scholl’s Massaging Gel Insoles untuk mendapatkan kenyamanan maksimal,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa sebaiknya Anda membeli high heels dengan ukuran yang sedikit lebih besar, karena secara alami kaki Anda akan membengkak karena banyaknya kegiatan. Jika Anda membeli sepatu yang pas dengan kaki Anda, maka itu akan terasa tidak nyaman ketika digunakan.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6936 seconds (0.1#10.140)