Libur Panjang, Natasha Wilona dan Stefan William Berpisah

Senin, 04 Juli 2016 - 17:25 WIB
Libur Panjang, Natasha...
Libur Panjang, Natasha Wilona dan Stefan William Berpisah
A A A
JAKARTA - Mendapatkan liburan panjang saat lebaran, ternyata tidak dimanfaatkan oleh Natasha Wilona dan Stefan William berdua. Keduanya memilih berpisah untuk liburan.

Padahal keduanya merupakan pasangan kekasih. Dalam hal ini, pemeran Reva di Sinetron Anak Jalanan ternyata lebih memilih pergi ke Bali bersama keluarga.

"lya dapat liburan. Belum tahu sih palingan ke Bali sih," ujar Natasha Wilona kepada Sindonews secara ekslusif.

Sedangkan, Stefan memilih untuk pergi ke Manado untuk bertemu keluarganya. Itupun, jika dirinya mendapatkan liburan panjang dari syuting Sinetron Anak Jalanan.

"Kalau liburnya tiga hari dan agak panjang mungkin ketemu sama keluarga. Bisa Jakarta bisa juga Manado," katanya.

Jikapun memiliki waktu libur yang sedikit, pemeraan Boy di Sinteron Anak Jalanan ini akan menghabiskan waktu luangnya di rumah. Salah satunya beristiriahat seharian.

"Mungkin istirahat aja di rumah, kalau liburnya dikit," tukasnya.
(nfl)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0992 seconds (0.1#10.140)