Begini Gaya Kylie Jenner Saat Buat Eye Shadow

Kamis, 04 Agustus 2016 - 09:25 WIB
Begini Gaya Kylie Jenner...
Begini Gaya Kylie Jenner Saat Buat Eye Shadow
A A A
LOS ANGELES - Tak hanya sukses sebagai model, Kylie Jenner juga berhasil dalam urusan bisnis fashion dan kecantikannya. Beragam produk kecantikan yang dirilisnya, mulai dari lipstik dan eye shadow pun selalu terjual habis dalam beberapa detik.

Dibalik kesuksesannya ini, rupanya adik tiri dari Kim Kardashian itu tak segan untuk turun langsung dalam proses pembuatan. Dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagramnya, Kylie terlihat tengah mengajarkan berbagai hal.

Video tersebut memperlihatkan bagaimana wanita 18 tahun itu membuat palet untuk eye shadownya. Dilansir dari Hellogiggles, meski sebagai model, Kylie tak takut untuk kotor, seperti saat dia menaburkan palet ke dalam cetakan.

Kylie malah terlihat asik melakukan pekerjaannya itu. Kabarnya, melalui video ini pemilik nama asli Kylie Kristen Jenner itu ingin menunjukkan bahwa dirinya mau bekerja keras dalam berbagai hal.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0936 seconds (0.1#10.140)