Tips Buat Coffee Latte Sendiri di Rumah

Sabtu, 17 September 2016 - 09:39 WIB
Tips Buat Coffee Latte Sendiri di Rumah
Tips Buat Coffee Latte Sendiri di Rumah
A A A
JAKARTA - Kopi tidak saja menjadi minuman pelengkap saat waktu senggang, tetapi telah menjadi gaya hidup yang sulit untuk dipisahkan, khususnya bagi anak muda. Itu sebab coffee shop mulai menjamur di berbagai sudut kota. Nah, seiring waktu, menikmati secangkir kopi pun tidak harus dilakukan di kafe, pencinta kopi juga bisa membuat coffee latte sendiri di rumah dengan rasanya tak kalah nikmat.

“Bikin latte di rumah sebenarnya gampang. Yang penting kita punya extra coffee yang kental, kemudian yang kita utamain itu susu. Nah susu, kita pakai alat bantu yang namanya plunger. Jadi tinggal tuang susunya yang panas, terus dikocok sampai menghasilkan busa, baru dituang ke dalam kopinya,” kata R&D MAXX COFFEE Indonesia Randy Renaldy.

Namun, ada yang harus diperhatikan saat membuat latte, di mana harus memperlakukan susu dengan hati-hati karena baik dari cara mengocok hingga suhu yang digunakan pun dapat memengaruhi rasa dan hasil akhir dari susu itu sendiri. Untuk standar secangkir latte, dibutuhkan susu dengan perbandingan tiga kali lebih banyak dari kopi itu sendiri.

“Susu dikocok begitu itu bisa memengaruhi rasa. Jadi susu itu sebenarnya sensitif ya karena temperaturnya berpengaruh juga. Jadi gimana kita memperlakukan si susunya itu. Kita maunya kan susunya nggak berbusa, jadi pas diminum halus ya” ujar Randy.

“Pakainya susu cair, jangan susu kental manis. Susu cair hangat boleh, panas boleh, tapi jangan over heat. Maksimal 60 sampai 65 derajat. Untuk standar latte yang enak, perbandingannya itu, satu banding tiga. Jadi susu itu tiga kali lipat lebih banyak dibanding kopinya,” tambahnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4230 seconds (0.1#10.140)