Mudik Bersama Bikin Si Kecil Lebih Dekat dengan Keluarga

Selasa, 20 Juni 2017 - 21:19 WIB
Mudik Bersama Bikin...
Mudik Bersama Bikin Si Kecil Lebih Dekat dengan Keluarga
A A A
JAKARTA - Mudik atau pulang ke kampung halaman sudah menjadi tradisi sebagain besar warga Indonesia saat libur hari raya. Setiap tahunnya, jutaan masyarakat Indonesia rela menempuh padatnya arus mudik agar bisa bersilahturahmi kepada orang tua, keluarga maupun kerabat lainnya di kampung halaman.

Psikoloh Anak dan Keluarga Anna Surti Ariana mengatakan, bahwa mudik bersama memiliki manfaat. Diantaranya adalah makin mendekatkan si kecil dengan keluarga.

"Perjalanan mudik yang cukup jauh bisa dimanfaatkan orang tua sebagai momen yang tepat untuk saling berinteraksi dengan si kecil serta mengenalkannya kepada lingkungan yang jarang Ia temui sehari-hari," ujar Anna Surti dalam keterangan resmi yang diterima Sindonews.

Menurutnya, Mudik bersama membuat si kecil meningkatkan keterampilan sosialnya. Khususnya berinteraksi dengan banyak orang yang sulit dilakukan si kecil.

"Melalui momen mudik lebaran, orang tua juga dapat membangun dan menembangkan keterampilan sosial si kecil sejak dini, karena mereka dapat berinteraksi dengan banyak orang," katanya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2718 seconds (0.1#10.140)