Justin Bieber Senang Selena Gomez Telah Pulih

Sabtu, 16 September 2017 - 16:28 WIB
Justin Bieber Senang...
Justin Bieber Senang Selena Gomez Telah Pulih
A A A
LOS ANGELES - Justin Bieber nampaknya bahagia mendengar mantan kekasihnya, Selena Gomez telah berhasil menjalani transpalansi gijal yang dilakukannya belum lama ini.

"Dia mendengar tentang hal ini sama seperti semua orang mendengarnya. Dia bahagia karena dia baik-baik saja. Dia memang tahu apa yang terjadi dengan Selena, meskipun mereka sudah tidak berhubungan," kata orang terdekat Justin seperti dikutip Hollywoodlife.

Kendati demikian, pelantun Baby ini masih enggan untuk menghubungi atau menjenguk perempuan yang penah berada di hatinya itu. Kabarnya, Justin tidak ingin menganggu kebahagian Selena dan The Weeknd yang tengah menjalani hubungan serius.

"Tapi dia tidak tertarik untuk menghubungi Selena untuk melihat bagaimana keadaannya. Ini tidak akan menjadi prioritas penting baginya. Dia pun tidak ingin menganggu hubungan Selena dan kekasihnya," beber sumber tadi.

Seperti diketahui, Selena Gomez membuat fans terkejut lantaran menjalani operasi transplantasi ginjal. Operasi itu dilakukan terkait penyakit lupus yang dideritanya.

Pengakuan itu diungkapkan pelantun Hands To My Self ini lewat Instagram pada Kamis (14/9/2017). Selena membuat pengakuan ini untuk menjawab kekhawatiran fans yang sudah tidak mendengar kabarnya dalam beberapa bulan terakhir, meski dia baru saja merilis lagu baru.

“Jadi, saya tahu kalau saya harus menjalani transplantasi ginjal karena lupus saya dan sedang memulihkan diri. Itulah yang saya butuhkan untuk kesehatan saya,” tulis Selena.

Selena juga mengatakan bahwa sahabatnya, Francia Raisa adalah orang yang mendonorkan salah satu ginjalnya untuk dirinya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9711 seconds (0.1#10.140)