Korea Selatan Gratiskan Transportasi untuk Wisatawan

Sabtu, 27 Januari 2018 - 03:31 WIB
Korea Selatan Gratiskan Transportasi untuk Wisatawan
Korea Selatan Gratiskan Transportasi untuk Wisatawan
A A A
SEOUL - Korea Selatan terus berusaha menarik wisatawan. Selain lewat alamnya yang indah, juga menambah beberapa kendaraan untuk meningkatkan kenyamanan pariwisata. Salah satunya bus wisata menuju Pyeongchang.

Seperti diketahui, Pyeongchang merupakan tempat menarik untuk para turis menikmati dan menyaksikan olimpiade musim dingin. Tentunya fasilitas ini akan semakin meningkatkan turis mancanegara, termasuk Indonesia.

"Jadi kita memang menghadirkan bus wisata gratis ke Pyeongchang yah. Soalnya biar para pengunjung bisa mudah aksesnya untuk kesana dari bandara Incheon," kata salah satu perwakilan Korea Tourism Organization Irma Maulida di Jakarta.

Sebanyak 700 bus gratis siap mengantar para turis ke Pyeongchang selama perhelatan atau berlaku pada Februari mendatang.

"Selain itu, sekitar 700 bus antar jemput gratis akan mengangkut penonton Olimpiade antara Pyeongchang dan Gangneung selama periode PyeongChang 2018," jelasnya.

Bus antar jemput ini akan berangkat dari tiga stasiun kereta utama, yakni Stasiun Pyeongchang, Jinbu, dan Gangneung dan empat terminal bus utama, yaitu Terminal Bus Jeongseon, Jangpyeong, Jinbu, dan Gangneung. Bus ini akan ke tempat-tempat acara yang ditentukan.

Sebanyak 27 rute tersedia dengan selang waktu 5 -10 menit. Pengunjung tanpa tiket kereta atau bus juga diajak naik bus antar jemput gratis.
Korea Selatan Gratiskan Transportasi untuk Wisatawan

Bus Wisata Kota Pyeongchang terbagi menjadi tipe tema dan tipe sirkulasi. Jenis tema menawarkan paket tur, di mana bus membawa penumpang ke tempat-tempat yang ditunjuk dalam pemesanan, sehingga memudahkan pengunjung untuk merencanakan jadwal perjalanan mereka sendiri.
Di sisi lain, jenis sirkulasi beroperasi seperti shuttle bus, menjalani rute yang ditunjuk secara teratur dan memungkinkan pengunjung untuk naik dan turun dari bus dengan bebas.

Bus tipe tema terdiri dari tiga jalur dan akan berjalan 69 kali selama periode 28 hari, sedangkan bus sirkulasi terdiri dari dua jalur, berjalan 112 kali. Semua pemesanan tur kota dan pertanyaan dapat dilakukan di website Pyeongchang City Tour.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2762 seconds (0.1#10.140)