Poster Bharat: Salman Khan dan Katrina Kaif Tampak Tua
A
A
A
NEW DELHI - Poster terbaru Bharat memperlihatkan tahun-tahun terakhir kehidupan Salman Khan alias Bharat. Dia tampak lelah, demikian dengan Katrina Kaif yang terlihat tua. Poster itu juga memperlihatkan kedua aktor yang berdiri di depan gerbang perbatasan Wagah dengan punggung menghadap kamera.
“Har muskurate chahre ke peeche dard chupa hota hai aur wahi dard aapko zinda rakhta hai! #BharatKaVaada (di balik setiap senyuman, ada rasa sakit dan rasa sakit inilah yang membuat Anda tetap hidup),” tulis Salman di poster itu yang diperlihatkan di media sosial.
Katrina juga memposting poster tersebut di akun Instagram miliknya dengan tulisan yang identik. (Baca juga: Park Seo Joon Terima Tantangan Main di Drama Itaewon Class ).
Seperti diketahui, Bharat merupakan film yang diadaptasi India dari film Korea Selatan berjudul Ode To My Father. Ceritanya mencatat perjalanan karakter Salman selama lebih dari 60 tahun dan seiring dengan itu, film ini juga menampilkan perjalanan sebuah bangsa.
Dalam poster-poster yang telah dibagikan, Bharat tumbuh dari seorang bocah lelaki tampan yang bekerja di sirkus menjadi seorang penambang, seorang perwira angkatan laut dan akhirnya seorang lelaki tua. (Baca juga: BTS Pecahkan Tiga Rekor Dunia Guinness World Records ).
Bharat disutradari Ali Abbas Zafar dan menandai kolaborasi ketiganya dengan Dabangg Khan, setelah Sultan (2016) dan Tiger Zinda Hai (2017). Film ini juga dibintangi Tabu, Jackie Shroff, Sunil Grover, Disha Patani dan Nora Fatehi.
“Har muskurate chahre ke peeche dard chupa hota hai aur wahi dard aapko zinda rakhta hai! #BharatKaVaada (di balik setiap senyuman, ada rasa sakit dan rasa sakit inilah yang membuat Anda tetap hidup),” tulis Salman di poster itu yang diperlihatkan di media sosial.
Katrina juga memposting poster tersebut di akun Instagram miliknya dengan tulisan yang identik. (Baca juga: Park Seo Joon Terima Tantangan Main di Drama Itaewon Class ).
Seperti diketahui, Bharat merupakan film yang diadaptasi India dari film Korea Selatan berjudul Ode To My Father. Ceritanya mencatat perjalanan karakter Salman selama lebih dari 60 tahun dan seiring dengan itu, film ini juga menampilkan perjalanan sebuah bangsa.
Dalam poster-poster yang telah dibagikan, Bharat tumbuh dari seorang bocah lelaki tampan yang bekerja di sirkus menjadi seorang penambang, seorang perwira angkatan laut dan akhirnya seorang lelaki tua. (Baca juga: BTS Pecahkan Tiga Rekor Dunia Guinness World Records ).
Bharat disutradari Ali Abbas Zafar dan menandai kolaborasi ketiganya dengan Dabangg Khan, setelah Sultan (2016) dan Tiger Zinda Hai (2017). Film ini juga dibintangi Tabu, Jackie Shroff, Sunil Grover, Disha Patani dan Nora Fatehi.
(tdy)