Usai Diperiksa, Seungri Keluar dengan Tangan Terborgol

Rabu, 15 Mei 2019 - 05:15 WIB
Usai Diperiksa, Seungri...
Usai Diperiksa, Seungri Keluar dengan Tangan Terborgol
A A A
SEOUL - Lee Seung Hyun alias Seungri sebelumnya tiba di Pengadilan Distrik Seoul di Seocho untuk menjalani penyelidikan lanjutan. Sekitar tiga jam kemudian, mantan anggota boyband Bigbang yang tersandung sejumlah kasus hukum itu muncul kembali dengan tangan terikat dan diborgol. Sementara dua petugas yang mengawalnya mengantarnya ke sebuah van.

Untuk menghindari terbukanya borgol, borgol ditutupi kain sesuai tradisi. Dilaporkan Koreaboo, reporter dengan cepat mengelilingi Seungri dan memberikan pertanyaan tapi pria 28 tahun itu memilih untuk tetap bungkam.

Kini Seungri bernasib seperti dua selebritas Korea Selatan lainnya yang juga merupakan temannya yaitu Choi Jong Hoon dan Jung Joon Young. Kedua rekan Seungri itu keluar dengan tangan terborgol seusai menjalani penyelidikan.

Polisi telah mengajukan surat perintah penangkapan awal untuk Seungri karena tuduhan pelacuran, penggelapan, pelanggaran UU sanitasi makanan, dan lainnya. Hasil surat perintah penangkapan akan diputuskan paling lambat malam ini atau paling lambat 15 Mei.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7166 seconds (0.1#10.140)