Hari Ini, Taecyeon Resmi Selesaikan Program Wajib Militer

Kamis, 16 Mei 2019 - 15:30 WIB
Hari Ini, Taecyeon Resmi...
Hari Ini, Taecyeon Resmi Selesaikan Program Wajib Militer
A A A
SEOUL - Taecyeon yang mendaftar wajib militer pada 4 September 2017, hari ini, Kamis (16/5/2019) telah resmi selesai menjalani wajib militer. Dia menjadi anggota pertama 2PM yang menyelesaikan dinas militer. Lebih dari 500 penggemar hadir untuk menunjukkan dukungan mereka untuk Taecyeon, dan diantara penggemar yang hadir merupakan orang asing.

Dilansir dari Koreaboo, selama pertemuannya dengan para wartawan yang hadir, Taecyeon menjelaskan betapa dia sangat merindukan anggota 2PM lainnya.

"Saya tidak bisa tetap berhubungan dengan dua anggota (Jun.K dan Wooyoung) di militer. Saya akan bertemu dengan Nichkhun nanti. Saya memang melihat Chansung selama pelayanan saya. Para anggota sering datang berkunjung. Junho begitu sibuk dengan drama dan turnya sehingga dia tidak datang sekali pun," kata Taecyeon.

"Saya merindukan anggota 2PM. Ada 2 anggota di militer sekarang tapi saya sangat merindukan yang lain. Saya berharap semua anggota tercinta kita bisa segera berkumpul dan memamerkan citra keren kita," lanjutnya.

Taecyeon juga menunjukkan penghargaannya kepada semua penggemar yang hadir dengan menyediakan truk kopi untuk mereka. Anggota 2PM lainnya yaitu Chansung tak lupa merayakan kembalinya Taecyeon di Twitter. Dia mengatakan "Taekini-hyung ada di sini !!!" tulis Chansung.

Tak hanya merayakan di Twitter, rupanya Chansung juga pergi menemui Taecyeon secara langsung. Taecyeon menerima pujian tinggi untuk etos kerjanya di militer. Dia juga telah menerima pujian atas dedikasinya kepada Korea, karena dia menerima operasi untuk memperbaiki kondisi punggungnya yang buruk sehingga dia dapat melayani dalam tugas aktif.

Sementara, awal pekan ini, agensi baru Taecyeon, yaitu 51K, mengkonfirmasi bahwa dia akan terus mempromosikan secara aktif baik sebagai aktor maupun dengan 2PM, meskipun dia meninggalkan JYP Entertainment.
(alv)
Berita Terkait
Taecyeon 2PM Berpacaran...
Taecyeon 2PM Berpacaran dengan Wanita Nonselebritas
Identitas Kekasih Taecyeon...
Identitas Kekasih Taecyeon 2PM Terungkap
Bersiap! 2PM Segera...
Bersiap! 2PM Segera Comeback dengan Member Lengkap
Wajib Militer Selesai,...
Wajib Militer Selesai, Chansung 2PM Segera Sapa Penggemar
Lee Junho 2PM Tumbangkan...
Lee Junho 2PM Tumbangkan Dominasi Jimin BTS dalam Brand Reputation Januari 2022
Setelah King the Land,...
Setelah King the Land, Junho 2PM akan Rilis Lagu Solo
Berita Terkini
5 Gejala Batu Ginjal...
5 Gejala Batu Ginjal yang Terlihat saat Buang Air Kecil
22 menit yang lalu
Jenazah Ricky Siahaan...
Jenazah Ricky Siahaan Diautopsi di Jepang, Diperkirakan Tiba Hari Jumat
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 117: Misi Mulia Lingga & Perkembangan Kandungan Arini
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 214: Tantangan Biru Jelang Pelantikannya Jadi CEO
2 jam yang lalu
Dian Sastro Ajak Perempuan...
Dian Sastro Ajak Perempuan Indonesia Terus Berdaya dan Berkarya di Hari Kartini
2 jam yang lalu
5 Rekomendasi Sleeper...
5 Rekomendasi Sleeper Bus Jakarta - Bali untuk Perjalanan Nyaman dan Praktis
2 jam yang lalu
Infografis
Peralatan Militer dari...
Peralatan Militer dari Berbagai Pangkalan AS Dikirim ke Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved