The Voice Indonesia 2019 Masukkan Lagu Dangdut dan Melayu

Jum'at, 05 Juli 2019 - 22:30 WIB
The Voice Indonesia...
The Voice Indonesia 2019 Masukkan Lagu Dangdut dan Melayu
A A A
JAKARTA - The Voice Indonesia 2019 digelar secara berbeda. Dibandingkan sebelumnya, di season ini ajang pencarian bakat menyanyi yang digelar oleh GTV itu hadir lebih beragam dengan genre musik yang lebih luas. Salah satunya dengan masuknya genre musik dangdut dan melayu.

Hal ini disambut baik oleh duo coach The Voice Indonesia, Vidi Aldiano dan Nino RAN. Dua musisi muda itu menyambut antusias hal baru tersebut. Nino mengatakan, kehadiran genre dangdut dan melayu membuat kesempatan berkarier para musisi berbagai genre semakin terbuka lebar.

"Rumah-rumah para musisi yang membawakan style rock atau apa, bahkan sekarang ada dangdut, ada melayu semakin terbuka," kata Nino di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta baru-baru ini.

Kendati kini The Voice Indonesia diisi oleh genre dangdut dan melayu, Nino berharap para penyanyi tersebut bisa membawakan lagu berbagai macam genre. Pasalnya, tidak menutup kemungkinan, para peserta akan diberikan tantangan untuk menyanyikan berbagai macam genre dan jenis lagu selama kompetisi berlangsung.

"Kalau kompetisi dangdut, dangdut semua bakal dikasih lagu dangdut. Kalau di sini kan orang dateng dengan lagu yang biasa mereka bawain genrenya apa, kemudian bisa kita kasih lagu macem-macem juga. Kemudian kita harap teman-teman peserta yang membawakan lagu dangdut dan melayu pun di tengah jalan. Kalau kita kasih lagu rock, lagu jazz, kita kasih lagu R n B mereka pun bisa," harap Nino.

Sementara, meski bukan termasuk penyanyi dangdut dan melayu, Nino dan coach lainnya tetap akan memberikan masukan yang terbaik bagi para peserta. Bahkan, tak hanya sebagai coach atau mentor, dia juga akan bertindak sebagai pasar atau produser sehingga dapat mencetak penyanyi muda yang sukses.

"Kita emang tidak hidup di genre itu (dangdut dan melayu), tapi sebagai penikmat, kita pun dengerin dangdut, dengerin lagu melayu. Jadi kita berharap masukan-masukan kita kasih bukan semata-mata kita sudah punya pengalaman dalam melakukannya tapi kita pasti tau juga mana orang yang nyanyi dangdutnya enak, mana yang nyanyi melayunya enak. Jadi sebagai coach kita akan bertindak sebagai mentor tapi sebagai pasarnya juga. Kita tahu nih, pasar pop pengen dengerin lagu dangdut yang seperti apa. Nah, mungkin kita bisa masuk dari situ," kata dia.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2987 seconds (0.1#10.140)