Tiga Putri Disney Sapa Anak Indonesia SNOW

Minggu, 09 November 2014 - 12:19 WIB
Tiga Putri Disney Sapa Anak Indonesia SNOW
Tiga Putri Disney Sapa Anak Indonesia SNOW
A A A
White, Cinderella, dan Belle hadir di Jakarta dalam Disney Live! Three Classic Fairy Tales . Ketiga kisah tersebut memiliki banyak makna bagi anakanak Indonesia.

Suasana Tennis Indoor Senayan, Sabtu (8/11), meriah penuh dengan beberapa gadis cilik cantik yang mengenakan gaun layaknya putri raja. Orang tua pun tak kalah sibuk menemani mereka sembari mengabadikan penampilan putri-putri cantik mereka untuk menyaksikan Disney Live! Three Classic Fairy Tales .

Disney Live! Three Classic Fairy Tales sudah mulai dipertunjukkan pada hari Kamis (6/11) dan akan berakhir Minggu (9/11). Dipersembahkan oleh KNK Entertainment sebagai promotor dan Trilogy yang membawa Disney langsung dari Amerika untuk kembali hadir menghibur anak-anak Indonesia.

Kisah dari dunia Disney memang tidak ada habisnya. Terlebih kisah 3 cerita fenomenal yang melegenda di seluruh dunia, yakni Snow White and the Seven Dwarfs, Cinderella, dan Beauty and the Beast. “Tahun ini Disney Live memang mengusung tema 3 dongeng legendaris itu. Disney ingin mengingatkan kita kembali dongengdongeng klasik berumur puluhan tahun. Pertunjukan ini sangat cocok ditonton untuk seluruh keluarga,” ujar Santi Maria selaku General Manager KNK Entertainment.

Siapa yang tidak kenal putri Cinderella, sepatu kaca yang membawanya menjadi putri kembali oleh sang pangeran. Begitu juga dengan dongeng Snow White atau di Indonesia lebih familier dengan nama Putri Tidur. Nasib malang harus menimpanya karena ia dibuang oleh ibu tirinya dan ia juga harus tidur panjang akibat memakan sebuah apel.

Namun, Putri Tidur akhirnya bisa bahagia dengan pangeran setelah pangeran menemukannya dan mencium putri. Kisah terakhir dari Disney Live! adalah kisah Beauty and the Beast. Kisah ini menceritakan perjalanan Belle yang mencintai seseorang bukan dari fisiknya. Belle bertemu dengan Beast yang memiliki tampilan yang jauh dari rupawan.

Namun, akhirnya lelaki yang dicintainya tersebut berubah menjadi seorang pangeran tampan dan mereka hidup bahagia. Dongeng tersebut juga membawa pesan untuk tidak boleh sombong karena sang pangeran mendapat kutukan karena sombong terhadap orang miskin yang datang ke istananya.

Ketiga cerita ini dibawakan oleh para tokoh Disney lainnya seperti Mickey dan Minnie Mouse, Donald Duck, dan Goofy. Mereka membacakan dongeng melalui buku kepada penonton, kemudian jalan cerita dilanjutkan dengan adegan nyata para pemain. Meski dibawakan dalam bahasa Inggris, ada beberapa lagu yang dihafal para penonton cilik.

Lagu-lagu Disney yang hadir dalam setiap ceritanya akrab didengar pada masanya, ini juga bisa menjadi nostalgia tersendiri. Penonton tampak terpuaskan dengan penampilan para aktor dan aktris yang langsung dibawa oleh Disney. Pemain merupakan binaan Disney yang dikhususkan untuk kegiatan tur dunia mereka.

Disney Live! Three Classic Fairy Tales menghadirkan cerita autentik Disney, didukung oleh koreografi dan kostum yang menawan, juga lighting yang inovatif. Hal tersebut yang sangat mengesankan bagi penonton. Mereka seolah dibawa ke tempat dengan latar belakang yang dibuat sesuai dengan alur cerita.

Kerajaan yang megah tempat putri dan pangeran berdansa atau hutan belantara yang mencekam, semua terasa nyata. Hari terakhir masih dibuka untuk penjualan tiketnya. Tiket pertunjukan tersebut dapat dibeli langsung di tempat acara. Tiket dibagi menjadi 4 kategori, yaitu Bronze (Rp225.000), Silver (Rp 425.000), Gold (Rp 875.000), dan Diamond (Rp1.100.000).

Ananda Nararya
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8431 seconds (0.1#10.140)