Yee Sang ala Hotel Pullman

Selasa, 17 Februari 2015 - 15:37 WIB
Yee Sang ala Hotel Pullman
Yee Sang ala Hotel Pullman
A A A
Anda sudah ada rencana ingin merayakan malam Imlek di mana? Hotel Pullman Thamrin Jakarta mengundang Anda bersantap di Restoran Sana Sini.

Berlokasi di lobi hotel, restoran ini menyediakan tiga paket istimewa untuk merayakan Imlek, yakni paket Prosperity (Rp388.000++/orang), Longevity (Rp488.000++/orang), dan Happiness (Rp588.000++/orang) untuk saat malam tahun baru Imlek maupun hari Imlek. Pelengkapnya berupa bubuk kacang, bubuk cabai, wijen hitam, wijen putih, kayu manis, lada, minyak wijen dan saus plum.

Untuk menikmati yee sang ini, aduk terlebih dahulu hingga rata sambil membacakan pengharapan. Yee sang selanjutnya diangkat tinggi-tinggi. Ini menjadi simbol keberuntungan dan kelancaran rezeki pada tahun baru. ”Sebenarnya yee sang yang kami hadirkan tidak berbeda dengan yee sang pada umumnya. Bahan dan saus sudah jadi hal umum.

Tapi yang bikin unik, yee sang kami menggunakan pepaya yang diberi tiga warna berbeda. Lalu keripik pangsitnya unik, ada yang bentuk kotak biasa, dan ada yang bentuknya menyerupai mi keriting,” sebut Adeza Hamzah, Director of Marketing Communications Hotel Pullman. Momen Imlek juga digunakan oleh pihak hotel untuk memanjakan pengunjungnya.

Sebanyak 75 tamu pertama Sana Sini selama promosi tahun baru Imlek (18 dan 19 Februari 2015), akan menerima voucher diskon senilai Rp1 juta dari Frank & Co Jewellery . Tak hanya itu, ada pula lucky draw berhadiah voucher menginap dua malam di Pullman Hotel Guangzhou atau Novotel Taipei untuk dua orang pemenang.

Novi
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0654 seconds (0.1#10.140)